PENGEMBANGAN MODUL PEMBELAJARAN PLC MENGGUNAKAN SOFTWARE LECTORA INSPIRE DI SMK MANBAUL ULUM GRESIK

  • Robby Falahudin Firdaus Universitas Negeri Surabaya
  • Puput Wanarti Rusimamto Universitas Negeri Surabaya
  • Muhamad Syariffuddien Zuhrie Universitas Negeri Surabaya
  • Fendi Achmad Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Satuan pendidikan dalam menghadapi revolusi industri 4.0 dituntut untuk dapat berkembang dengan memanfaatkan teknologi dalam proses pembelajarannya. Maka dari itu penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan modul pembelajaran PLC menggunakan perangkat lunak Lectora Inspire yang layak berdasarkan aspek validitas, kepraktisan, dan keefektifan. Modul pembelajaran ini diperuntukan sebagai media pendamping proses belajar dalam memahami materi ajar PLC pada mata pelajaran Sistem Pengendali Elektronik. Metode penelitian yang digunakan adalah R&D dengan model ADDIE. Hasil dari penelitian ini memperlihatkan kelayakan modul pembelajaran pada aspek validitas, kepraktisan, dan keefektifan. Hasil rating validitas yang diperoleh dari validasi oleh tiga validator ahli sebesar 74,99% pada aspek bahasa dengan kategori valid, aspek isi sebesar 74,99% dengan kategori valid, dan aspek bentuk sebesar 72,91% dengan kategori valid. Dari hasil validasi tersebut diperoleh hasil rating keseluruhan sebesar 74,29% dengan kategori valid dan layak untuk digunakan. Sedangkan untuk hasil rating kepraktisan yang diperoleh dari angket respon peserta didik yang berjumlah 25 orang sebesar 88,64% dan dikategorikan sangat praktis. Pada tingkat keefektifan diperoleh dari hasil belajar peserta didik pada ranah kognitif yang diukur dengan evaluasi post-test menggunakan acuan standar kriteria ketuntasan minimal yaitu 75. Untuk hasil rating yang diperoleh menggunakan uji stastistik one-sample t-test mendapatkan nilai Thitung sebesar 8,89 dengan df 24 dan memperoleh signifikansi 0,000. Sedangkan pada Ttabel didapatkan nilai sebesar 2,064, sehingga Thitung (8,89) lebih besar dari Ttabel (2,064) dengan taraf kesalahan sebesar 0,05 (5%). Maka dapat disimpulkan bahwa nilai rata-rata hasil belajar peserta didik di atas atau sama dengan nilai KKM 75 dan modul pembelajaran dikatakan layak untuk digunakan.

Published
2024-06-24
How to Cite
Firdaus, R., Rusimamto, P., Zuhrie, M., & Achmad, F. (2024). PENGEMBANGAN MODUL PEMBELAJARAN PLC MENGGUNAKAN SOFTWARE LECTORA INSPIRE DI SMK MANBAUL ULUM GRESIK. Jurnal Pendidikan Teknik Elektro, 13(03), 229-236. Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/jurnal-pendidikan-teknik-elektro/article/view/60990
Section
Vol 13 No 03 (JPTE Desember 2024)
Abstract Views: 0
PDF Downloads: 0