PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF ANIMASI FLASH PADA STANDAR KOMPETENSI MEMASANG INSTALASI PENERANGAN LISTRIK BANGUNAN SEDERHANA DI SMK WALISONGO 2 GEMPOL

  • Bayu Rahman Hakim Jurusan Teknik Elektro FT UNESA
  • Subuh Isnur Haryudo Jurusan Teknik Elektro FT UNESA

Abstract

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan media pembelajaran alternatif yang layak dan dapat digunakan dalam proses pembelajaran, menarik, dan dapat memotivasi siswa dalam belajar pada mata pelajaran memasang instalasi penerangan listrik banngunan sederhana. Penelitian ini menggunakan metode penelitian Research and Development (R & D) dengan obyek penelitian siswa SMK Walisongo 2 Gempol jurusan Instalasi Tenaga Listrik tahun ajaran 2013/2014. Penelitian ini mengadaptasi dari beberapa langkah-langkah Research and Development (R & D) diantaranya: (1) tahap potensi dan masalah, (2) tahap pengumpulan data, (3) tahap desain produk, (4) tahap validasi desain, (5) tahap revisi desain, (6) tahap ujicoba produk, kemudian diakhiri dengan tahap analisis, respon dan pembahasan.

Analisis hasil validasi media untuk format media dinyatakan baik sekali dengan skor rata-rata sebesar 3.62, dan untuk format materi dinyatakan baik sekali  dengan skor rata-rata total sebesar 3.67. Menurut respon siswa untuk format media dinyatakan baik dengan skor rata-rata sebesar 3.22, dan untuk format materi dinyatakan baik sekali dengan skor rata-rata sebesar 3.63, dan utuk format respon dinyatakan baik sekali dengan skor rata-rata sebesar 3.68.

Simpulan penelitian adalah: (1) media pembelajaran ini dinilai baik sekali oleh validator dengan skor rata-rata total 3.64 dengan persentase 64%, sehingga dinyatakan layak dan dapat digunakan sebagai media pembelajaran, (2) respon siswa terhadap media pembelajaran adalah baik sekali dengan skor rata-rata 3.51 dan dengan persentase 47%, sehingga dapat diketahui bahwa respon siswa terhadap media pembelajaran sangat baik. Sehingga media pembelajaran interaktif animasi flash ini, dinyatakan baik dan layak digunakan sebagai media pembelajaran.

Kata kunci: Media Pembelajaran Interaktif, Instalasi Penerangan Listrik Bangunan Sederhana, Penelitian Research and Development (R & D), Respon Siswa.

 

Abstract

This research objective are producing suitable learning media to use on learning process, and motivated students on studying set lighting electric installation simple building. Besides that, research subjects are vocational school Walisongo 2 Gempol students on electric power installation department periods 2013/2014.  This project use Research and Development (R & D) method with procedure: (1) potency and problem, (2) collecting data, (3) designing product, (4) validating design, (5) revising product, (6) trying product, and then analyzing response and explanation.

Analysis of media validated result in media format is very good with total average score 3.62. As similarly, material format is very good presented by 3.67 total average score. According student response, media format have good categories was showed by 3.22. Scoring for material formal is very good with total average score 3.63. Then, very good categories of response format was presented by 3.68 total average score.

Conclusion of this research is: (1) learning of media is very good from validator showed 3.64 total average score, so can be use as learning media, (2) respondent about learning media is gave 3.51 total average score with very good. So, flash interactive learning media on set lighting electric simple building is good and suitable use as learning media.

Keywords: interactive learning media, lighting electric installation simple building, research and development method (R & D), students responses.

Author Biographies

Bayu Rahman Hakim, Jurusan Teknik Elektro FT UNESA
Jurusan Teknik Elektro FT UNESA
Subuh Isnur Haryudo, Jurusan Teknik Elektro FT UNESA
Jurusan Teknik Elektro FT UNESA
Published
2014-01-01
How to Cite
Hakim, B., & Haryudo, S. (2014). PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF ANIMASI FLASH PADA STANDAR KOMPETENSI MEMASANG INSTALASI PENERANGAN LISTRIK BANGUNAN SEDERHANA DI SMK WALISONGO 2 GEMPOL. Jurnal Pendidikan Teknik Elektro, 3(1). https://doi.org/10.26740/jpte.v3n1.p%p
Section
Articles
Abstract Views: 42
PDF Downloads: 298