PENGEMBANGAN TRAINER MIKROKONTROLER SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PADA MATA PELAJARAN MIKROPROSESOR DI SMKN 2 SURABAYA

  • Erma Dewi Puspaningrum Jurusan Teknik Elektro FT UNESA
  • Meini Sondang . Jurusan Teknik Elektro FT UNESA

Abstract

Abstrak

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kelayakan trainer mikrokontroler yang dikembangkan sebagai media pembelajaran pada mata pelajaran mikroprosesor di SMKN 2 Surabaya. Selain itu bertujuan untuk mengetahui tingkat keterbacaan jobsheet oleh siswa dalam penggunaan trainer dan jobsheet mikrokontroler yang dikembangkan sebagai media pembelajaran pada mata pelajaran mikroprosesor di SMKN 2 Surabaya.

Jenis penelitian ini adalah jenis penelitian pengembangan mengacu pada model 4D (four-D model. Pada penelitian ini baru dilakukan 3 tahap, yaitu tahap pendefinisian (Define), perancangan (Design), dan pengembangan (Develop). pada tahap desain, jobsheet dirancang dengan 4 kegiatan belajar disesuaikan dengan rancangan trainer. 4 kegiatan tersebut adalah aplikasi mikrokontroler tampilan LCD, aplikasi mikrokontroler kendali motor stepper, aplikasi mikrokontroler deteksi suhu, dan aplikasi mikrokontroler palang pintu otomatis.

Dari hasil penelitian diperoleh: (1) berdasarkan analisis hasil validasi diperoleh rating validasi trainer sebesar 92.7% dengan kategori sangat baik dan rating validasi jobsheet sebesar 92.42% dengan kategori sangat baik. Berdasarkan rating tersebut trainer dan jobsheet yang dikembangkan layak sebagai media pembelajaran pada mata pelajaran mikroprosesor di SMKN 2 Surabaya. (2) observasi keterbacaan jobsheet pada 4 kegiatan belajar secara keseluruhan sangat baik dengan rata-rata 86.8%. Dari hasil rating tersebut dideskripsikan bahwa jobsheet memiliki tingkat keterbacaan yang tinggi sehingga siswa mampu menggunakan dan memahami jobsheet yang telah dibuat. Penelitian ini masih membutuhkan beberapa perbaikan terutama dalam hal penyusunan jobsheet dikarenakan SMKN 2 Surabaya sudah menerapkan kurikulum 2013 sehingga jobsheet lebih baik disusun dalam bentuk experiment sheet. Hasil pengembangan diharapkan mampu menjadi sumber belajar siswa dalam mempelajari aplikasi mikrokontroler.

 

Kata kunci: Pengembangan trainer, kelayakan, keterbacaan.

 

Abstract

The purpose of this research was to assess the feasibility of microcontroller trainer that was developed as a learning media of microprosesor subjects in SMKN 2 Surabaya . In addition it aims to determine the level of readability jobsheet by students in the use of trainers and jobsheet microcontroller which was developed as a learning media of microprosesor subjects in SMKN 2 Surabaya .

This research is a kind of research development refers to the model 4D (four- D models). In this research conducted three phases, namely definition phase (Define), the design (Design), and development (Develop). At the design stage, designed jobsheet 4 learning activities adapted to the design of the trainer. 4 activity is the application microcontroller LCD display, stepper motor control microcontroller applications, the application microcontroller temperature detection, and automatic doorstop microcontroller applications.

The results were obtained : ( 1 ) based on analysis of the results obtained validation rating of trainer  is 92.7 % with excellent category and rating of jobsheet is 92.42% with excellent category. Based on the rating the developed trainer feasible as a media learning of microprosesor subjects in SMKN 2 Surabaya . ( 2 ) observations on 4 jobsheet is very good overall with an average of 86.8% . From the results of these ratings is described that jobsheet have a high readability level so that students are able to use and understand jobsheet that have been made. This research is still in need of some improvements, especially in terms of preparation because SMKN 2 Surabaya already implementing the curriculum in 2013 so jobsheet better prepared in the form of sheet experiment. The results of the development is expected to be a source of student learning in learning microcontroller applications.

Keywords : trainer development, feasibility, readability.

Author Biographies

Erma Dewi Puspaningrum, Jurusan Teknik Elektro FT UNESA
Jurusan Teknik Elektro FT UNESA
Meini Sondang ., Jurusan Teknik Elektro FT UNESA
Jurusan Teknik Elektro FT UNESA
Published
2014-01-01
How to Cite
Puspaningrum, E., & ., M. (2014). PENGEMBANGAN TRAINER MIKROKONTROLER SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PADA MATA PELAJARAN MIKROPROSESOR DI SMKN 2 SURABAYA. Jurnal Pendidikan Teknik Elektro, 3(1). https://doi.org/10.26740/jpte.v3n1.p%p
Section
Articles
Abstract Views: 17
PDF Downloads: 54