PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN COMPUTER BASED INSTRUCTION (CBI) MENGGUNAKAN ADOBE FLASH CS4 DAN DSCH2 PADA MATERI MENERAPKAN DAN MENGUJI MACAM-MACAM RANGKAIAN FLIP-FLOP DI SMKN 7 SURABAYA

  • Moh. Faizal Alwi Jurusan Teknik Elektro FT Unesa
  • Lusia Rakhmawati . Jurusan Teknik Elektro FT Unesa

Abstract

Abstrak

Penelitian pengembangan media pembelajaran CBI ini bertujuan untuk: (1) menghasilkan media pembelajaran CBI pada materi menerapkan dan menguji macam-macam rangkaian flip-flop yang layak, (2) mengetahui respon siswa terhadap media pembelajaran CBI pada materi menerapkan dan menguji macam-macam rangkaian flip-flop, dan (3) mengetahui apakah hasil belajar siswa yang menggunakan media pembelajaran CBI lebih tinggi dari pada yang tidak menggunakan media pembelajaran CBI pada materi menerapkan dan menguji macam-macam rangkaian flip-flop.

Pengembangan media pembelajaran CBI ini dikembangkan dengan menggunakan Adobe Flash CS4 dan DSCH2. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan (R&D). Rancangan penelitian yang digunakan adalah Quasi Eksperimental Design pada kelas X TAV dengan perlakuan dua kelas sebagai kelas kontrol dan eksperimen.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa media pembelajaran yang dikembangkan masuk dalam kategori sangat baik untuk digunakan dalam proses pembelajaran dengan hasil rating 80%. Kategori sangat baik juga diperoleh untuk perangkat pembelajaran  dengan hasil rating 80% serta respon sangat baik dari siswa dengan hasil rating 80%. Hasil belajar siswa menunjukkan bahwa siswa yang menggunakan media pembelajaran CBI lebih tinggi dari pada yang tidak menggunakan media pembelajaran CBI pada materi menerapkan dan menguji macam-macam rangkaian flip-flop yang dibuktikan dengan t hitung = 3,109 lebih besar dari pada t tabel = 1,674.

Kata kunci: Media Pembelajaran, CBI, Adobe Flash CS4, DSCH2, dan Flip-Flop.

Abstract

CBI learning media development research aims to: (1) produce CBI learning media on materials applying and testing a variety of flip-flop circuits is feasible, (2) determine student’s response to CBI learning media on materials applying and testing a variety of flip-flop circuits, and (3) determine whether the learning outcomes of students who use the CBI learning media higher than those not using CBI learning media on materials applying and testing a variety of flip-flop circuits.

CBI learning media development was developed using Adobe Flash CS4 and DSCH2. This research uses the research and development (R&D) method. The research design used was Quasi Experimental Design in class X TAV with two-class treatment as the control and experimental classes.

The results of this research indicate that the learning media developed into the category of very good to use in the learning process with the rating result of 84.83%. Excellent category was also obtained for the learning device with rating results of 85.57% as well as a very good response from the students with 86.21% rating result. Student learning outcomes indicate that students who use the CBI learning media higher than those not using CBI learning media on materials applying and testing a variety of flip-flop circuits as evidenced by the t-test = 3.109 is higher than the t-table = 1,674.

Keywords: Leraning Media, CBI, Adobe Flash CS4, DSCH2, and Flip-Flop.

Author Biographies

Moh. Faizal Alwi, Jurusan Teknik Elektro FT Unesa
Jurusan Teknik Elektro FT Unesa
Lusia Rakhmawati ., Jurusan Teknik Elektro FT Unesa
Jurusan Teknik Elektro FT Unesa
Published
2014-09-01
How to Cite
Alwi, M., & ., L. (2014). PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN COMPUTER BASED INSTRUCTION (CBI) MENGGUNAKAN ADOBE FLASH CS4 DAN DSCH2 PADA MATERI MENERAPKAN DAN MENGUJI MACAM-MACAM RANGKAIAN FLIP-FLOP DI SMKN 7 SURABAYA. Jurnal Pendidikan Teknik Elektro, 3(3). https://doi.org/10.26740/jpte.v3n3.p%p
Section
Articles
Abstract Views: 92
PDF Downloads: 331