Pengembangan Modul Pembelajaran Pada Mata Kuliah Medan Elektromagnetik I di Jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Surabaya

  • . Ahmad Irfan Jurusan Teknik Elektro FT Unesa
  • Puput Wanarti R. Jurusan Teknik Elektro FT Unesa

Abstract

Abstrak

Dunia pendidikan merupakan bagian yang tak terpisahkan dari kehidupan manusia. Oleh karena itu dunia pendidikan dituntut agar mampu menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas dan berprestasi. Medan elektromagnetik merupakan salah satu mata kuliah di Jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Surabaya. Bagi mahasiswa mata kuliah medan elektromagnetik termasuk kategori mata kuliah yang sulit dan butuh perhatian ekstra agar mahasiswa mendapatkan nilai atau hasil yang memuaskan pada mata kuliah medan elektromagnetik. Pengadaan atau pengembangan modul medan elektromagnetik akan sangat membantu mahasiswa dalam proses pembelajaran mata kuliah tersebut.

Modul pembelajaran adalah bahan ajar yang disusun secara sistematis dan menarik yang mencakup isi materi, metode dan evaluasi yang dapat digunakan secara mandiri untuk mencapai kompetensi yang diharapkan. Melalui modul, pebelajar dapat melakukan kegiatan belajar mandiri tanpa mengalami banyak kesulitan.

Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan modul pembelajaran pada mata kuliah medan elektromagnetik di Jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Surabaya. Penelitian dilaksanakan di Fakultas Teknik jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Surabaya pada semester genap tahun akademik 2013/2014. Produk yang dihasilkan pada penelitian ini berupa dua jenis modul medan elektromagnetik, yaitu: modul mahasiswa dan modul dosen. Hasil rating dalam validasi modul pembelajaran yaitu 77,93% sehingga dapat dikategorikan pengembangan perangkat pembelajaran berupa modul pembelajaran layak untuk digunakan dalam proses belajar mengajar. Dari perhitungan hasil angket respon siswa diatas, terdapat 3 aspek masing masing 91,1% , 81,78%, dan 89.3% maka dapat disimpulkan bahwa respon mahasiswa terhadap modul Medan elektromagnetik dapat dikategorikan memenuhi dengan rata-rata 86,86%. Sehingga perangkat pembelajaran berupa modul pembelajaran mata kuliah medan elektromagnetik ini dinyatakan layak untuk digunakan sebagai perangkat pembelajaran.

Kata Kunci: Modul Pembelajaran, Mata Kuliah Medan Elektromagnetik

 

Abstract

Education is an integral part of human life. Therefore, the education required to be able to create quality human resources and achievement. The electromagnetic field is one of the courses in the Department of Electrical Engineering, State University of Surabaya. For students electromagnetic field courses including courses category difficult and need extra attention that students get value or satisfactory results on the subject of electromagnetic fields. Procurement or development modules electromagnetic field will greatly assist the student in the learning process of the course.

Learning modules are instructional materials arranged in a systematic and interesting material that includes the content, methods and evaluation that can be used independently to achieve expected competencies. Through the module, learners can conduct independent learning activities without having a lot of trouble.

This type of research is the development of research. This research aims to produce learning modules on subjects of electromagnetic fields in the Department of Electrical Engineering, State University of Surabaya. The experiment was conducted at the Faculty of Engineering Department of Electrical Engineering, State University of Surabaya in the second semester of the academic year 2013/2014. The products produced in this study of two types of modules electromagnetic fields, namely: the student module and the module lecturer. Rating results in the validation of learning modules which can be categorized 77.93% so that the development of learning tools such as learning modules appropriate to be used in teaching and learning. From the calculation results of student questionnaire responses above, there are three aspects respectively 91.1%, 81.78%, and 89.3%, it can be concluded that the response of students to the electromagnetic field can be categorized modules comply with the average of 86.86%. So that the learning device in the form of courses of learning modules electromagnetic field is declared fit to be used as a learning device.

Keywords: Learning Module, Electromagnetic Field Course

Author Biographies

. Ahmad Irfan, Jurusan Teknik Elektro FT Unesa
Jurusan Teknik Elektro FT Unesa
Puput Wanarti R., Jurusan Teknik Elektro FT Unesa
Jurusan Teknik Elektro FT Unesa
Published
2014-09-01
How to Cite
Irfan, ., & R., P. (2014). Pengembangan Modul Pembelajaran Pada Mata Kuliah Medan Elektromagnetik I di Jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Surabaya. Jurnal Pendidikan Teknik Elektro, 3(3). https://doi.org/10.26740/jpte.v3n3.p%p
Section
Articles
Abstract Views: 100
PDF Downloads: 172