PELUANG MENURUNNYA CAPAIAN HASIL BELAJAR (LEARNING LOSS) DAN ALTERNATIF SOLUSINYA: KAJIAN KASUS PEMBELAJARAN ONLINE DI ERA PANDEMI COVID-19 DI JURUSAN TEKNIK MESIN UNESA

  • Dimas Ruri Assiddiqi Universitas Negeri Surabaya
  • Soeryanto Soeryanto Universitas Negeri Surabaya
Keywords: COVID-19, PEMBELAJARAN ONLINE, HASIL BELAJAR, LEARNING LOSS

Abstract

Abstrak

Corona virus diseases 2019 (Covid-19) merupakan wabah yang sedang menjangkiti seluruh dunia tidak terkecuali Indonesia. Tingginya kasus ini berdampak pada semua bidang termasuk bidang pendidikan yang terpaksa melaksanakan pembelajaran secara online untuk mengurangi penyebaran covid-19 di Indonesia. Tujuan dari penulisan ini untuk mengkaji dampak pandemi Covid-19 terhadap kehilangan kesempatan pembelajaran tatap muka dan peluang menurunnya capaian hasil belajar (Learning Loss) pada mahasiswa Jurusan Teknik Mesin UNESA. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara terstruktur yang melibatkan 14 responden yang terdiri dari 5 dosen dan 9 mahasiswa Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik UNESA dibantu dengan berbagai tinjauan literatur yang sudah ada sebelumnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses pembelajaran online di Jurusan Teknik Mesin UNESA berdampak pada kemampuan diri mahasiswa yang akan mengalami Learning Loss. Pola pembelajaran yang berubah menjadi pembelajaran online menyebabkan hilangnya ikatan emosional sehingga pembelajaran jadi tidak bermakna. Proses pembelajaran online juga membuat aktivitas dan pengalaman belajar mahasiswa terbatas karena hanya mendapatkan teori tanpa bisa menerapkannya. Kondisi ini membuat perkembangan belajar mahasiswa tidak seimbang karena tidak sepenuhnya kompetensi yang dibutuhkan bisa diberikan dalam pembelajaran online. Namun dengan kemandirian belajar mahasiswa mampu meningkatkan nilai mata kuliahnya dalam pembelajaran online, tetapi hasil belajar yang diperoleh mahasiswa menurun. Kualitas hasil belajar mahasiswa bisa tetap terjaga dan terhindar dari Learning Loss dalam pemebelajaran online dengan mempersiapkan kurikulum darurat bagi mahasiswa, menerapkan model merdeka belajar, dan melakukan assessment serta evaluasi hasil belajar mahasiswa.

Kata Kunci: Covid-19, Pembelajaran Online, Hasil Belajar, Learning Loss.

References

1. Aprilia, Tiyas. (2021). Risiko Learning Loss Menghantui Peserta Didik di Masa Pandemi. Online. (https://www.majalahsuarapendidikan.com/2021/02/risiko-learning-loss-menghantui-peserta.html). diakses 20 Februari 2021.
2. Buulolo, S., Kual, N., Sina, R. M., & Siburian, H. H. (2020). Pembelajaran Daring: Tantangan Pembentukan Karakter dan Spiritual Peserta Didik. PEADA': Jurnal Pendidikan Kristen, 1(2), 129-143.
3. Fadhal, S., (2020). Hambatan komunikasi dan budaya dalam pembelajaran daring pada masa Pandemi COVID-19.
4. Fathan, Robby. (2020). Hardiknas 2020 Merdeka Belajar Di Tengah Covid-19. Online. (http://jurnalposmedia.com/hardiknas-2020-merdeka-belajar-ditengah-covid-19/). diakses 2 Maret 2021.
5. Fitriyani, Y., Fauzi, I., & Sari, M. Z. (2020). Motivasi belajar mahasiswa pada pembelajaran daring selama pandemik covid-19. Jurnal Kependidikan: Jurnal Hasil Penelitian dan Kajian Kepustakaan di Bidang Pendidikan, Pengajaran dan Pembelajaran, 6(2), 165-175.
6. Harapani, A. (2021). Pengaruh kuliah online saat pandemi covid-19 terhadap kemampuan mahasiswa.
7. Hutauruk, A. J. (2020). Kendala pembelajaran daring selama masa pandemi di kalangan mahasiswa pendidikan matematika: Kajian kualiatatif deskriptif. Sepren, 2(1), 45-45.
8. Arsana, I M, Susila, I. W., Hidayatullah, R. S., & Ariyanto, S. R. (2019). Implementation of Troubleshooting Teaching Method to Develop Student’s Competency in Conducting Motorcycle Tune-up. Journal of Physics: Conference Series, 1387, 1–7. https://doi.org/10.1088/1742-6596/1387/1/012096
9. Irnanda, K. F., Hartama, D., & Windarto, A. P. (2021). Analisa Klasifikasi C4. 5 Terhadap Faktor Penyebab Menurunnya Prestasi Belajar Mahasiswa Pada Masa Pandemi. JURNAL MEDIA INFORMATIKA BUDIDARMA, 5(1), 327-331.
10. Jannah, S. M. 2020. Belajar di Rumah karena Corona COVID-19, Efektifkah?. (https://tirto.id/belajar-di-rumah-karena-coronacovid-19-efektifkah-eFtZ). diakses pada 25 Maret 2021.
11. Munajim, A., Barnawi, B., & Fikriyah, F. (2020). Pengembangan Kurikulum Pembelajaran di Masa Darurat. DWIJA CENDEKIA: Jurnal Riset Pedagogik, 4(2), 285-291.
12. Nurhayati, E. (2020). Meningkatkan keaktifan siswa dalam pembelajaran daring melalui media game edukasi quiziz pada masa pencegahan penyebaran covid-19. Jurnal Paedagogy, 7(3), 145-150.
13. Novita, D., & Hutasuhut, A. R. (2020). Plus Minus Penggunaan Aplikasi Aplikasi Pembelajaran Daring Selama Pandemi Covid 19. Unimed Medan, June, 1-11.
14. Oktaria, R., & Putra, P. (2020). Pendidikan anak dalam keluarga sebagai strategi Pendidikan Anak Usia Dini saat pandemi COVID-19. Jurnal Ilmiah Pesona PAUD, 7(1), 41-51.
15. Pilkington, O. A. (2018). Active learning for an online composition classroom: Blogging as an enhancement of online curriculum. Journal of Educational Technology Systems, 47(2), 213-226.
16. Prasetya, T. A., & Harjanto, C. T. (2020). Pengaruh mutu pembelajaran online dan tingkat kepuasan mahasiswa terhadap hasil belajar saat pandemi Covid-19. Jurnal Pendidikan Teknologi dan Kejuruan, 17(2), 188-197.
17. Saleh, M. (2020). Merdeka belajar di tengah pandemi Covid-19. In Prosiding Seminar Nasional Hardiknas.Volume. 1, pp. 51-56.
18. Shelavie, Tiara. 2021. Update Covid-19 Global 13 Februari 2021: Total Kasus di Seluruh Dunia 108,7 Juta, 2,3 Juta Meninggal. Online. (https://www.tribunnews.com/corona/2021/02/13/update-covid-19-global-13-februari-2021-total-kasus-di-seluruh-dunia-1087-juta-23-juta-meninggal?page=2). diakses 18 Februari 2021.
19. Sukardi, S., & Rozi, F. (2019). Pengaruh Model Pembelajaran Online Dilengkapi Dengan Tutorial Terhadap Hasil Belajar. JIPI (Jurnal Ilmiah Penelitian dan Pembelajaran Informatika), 4(2), 97-102.
20. Soeryanto, Arsana, I. M., Warju, & Ariyanto, S. R. (2020). Implementation of Online Learning During the Covid-19 Pandemic in Higher Education. Proceedings of the 3rd International Conference on Social Sciences (ICSS 2020), 473, 632–636. https://doi.org/10.2991/assehr.k.201014.139
21. Soeryanto, Arsana, I. M., Hidayatullah, R. S., & Ariyanto, S. R. (2020). Analysis of HOTS Type Multiple-choice Test Items on Learning Automotive Electrical Systems in SMK Dharma Bahari Surabaya. Journal of Physics: Conference Series, 1569, 1–8. https://doi.org/10.1088/1742- 6596/1569/3/032046
22. Suryani, L., Seto, S. B., & Bantas, M. G. D. (2020). Hubungan Efikasi Diri dan Motivasi Belajar Terhadap Hasil Belajar Berbasis E-Learning pada Mahasiswa Program Studi Pendidikan Matematika Universitas Flores. Jurnal Kependidikan: Jurnal Hasil Penelitian dan Kajian Kepustakaan di Bidang Pendidikan, Pengajaran dan Pembelajaran, 6(2), 275-283.
23. Wahyudin, D., Karim, A., & Saepurrohman, A. (2020). Pengelolaan pembelajaran jarak jauh: Kajian dasar hukum dan respon mahasiswa.
24. Widyanuratikah, Inas. (2021). KEMDIKBUD: Tanda Learning Loss Sudah Mulai Tampak. Online. (https://www.republika.co.id/berita/qna3kh428/kemendikbud-tanda-emlearning-lostem-sudah-mulai-tampak). diakses 25 Februari 2021.
Published
2021-08-16
Section
Pendidikan Teknik Mesin
Abstract Views: 3640
PDF Downloads: 2089