ANALISIS LATIHAN FISIK TERHADAP HASIL PRESTASI LOMPAT JAUH PELATNAS B JAWA TIMUR

  • MOH MUHLIS
  • HARI SETIJONO

Abstract

ABSTRAK

ANALISIS LATIHAN FISIK TERHADAP HASIL PRESTASI LOMPAT JAUH PELATNAS B JAWA TIMUR

Nama : Moh Muhlis

NIM : 15060474161

Prodi : S-1 Pendidikan Kepelatihan Olahraga

Jurusan : Pendidikan Kepelatihan Olahraga

Fakultas : Ilmu Keoalahragaan

Nama Lembaga : Universitas Negeri Surabaya

Dosen Pembimbing : Prof. Dr. H. Hari Setijono, M.Pd.

Olahraga merupakan kegiatan kerja fisik yang bertujuan untuk menjaga dan meningkatkan kualitas kesehatan dan kebugaran jasmani seseorang. Olahraga bisa juga digunakan untuk membentuk badan yang lebih bagus dan ideal. Olahraga juga bisa di lompakan atau di pertandingkan ada beberapa macam cabang olahraga yang di lompakan ataupun di pertandingkan seperti Bola Basket, Bola Voli, Sepak Bola, Silat, Renang, Atletik, dan masih banyak lagi.

Atletik adalah cabang olahraga yang paling tua dibandingkan dengan cabang olahraga lain. Berdasarkan sejarah, atletik dinamakan “ibu dari semua cabang olahraga” atau mother of sport, hal ini dapat diketahui melalui gerakan-gerakan dalam atletik seperti jalan, lari, lompat, dan lempar dan itu semua merupakan gerak dasar manusia sehari-hari.

Lompat jauh adalah suatu aktivitas dalam atletik dengan gerakan yang dilakukan di dalam lompatan untuk mencapai lompatan yang sejauh-jauhnya. Dengan dilakukannya latihan yang baik dapat meningkatkan prestasi lompat jauh yang maksimal dan untuk mendapatkan prestasi maksimal maka atlet harus di di bimbing ke tempat yang benar, sedangkan di Jawa Timur ada pemusatan latihan nasional B yang di singkat Pelatnas B Jawa Timur cabang olahtaga Atletik.

Pelatnas B merupakan pemusatan untuk mencari bibit-bibit atlet baru di daerah Jawa timur, dan saya berkesempatan pkl di tempat tersebut dan mendapatkan banyak ilmu yang saya pelajari kemudian saya menemukan permasalahan yang kemudian menjadi tujuan penelitian saya yaitu untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan pengaruh latihan fisik terhadap prestasi lompat jauh Pelatnas B Jawa Timur.

Penelitian ini merupakan penelitian pendekatan kuantitatif, yang digunakan adalah penelitian dengan pendekatan deskriptif, data yang di Data yang diperoleh dari penelitian ini adalah dengan hasil tes fisik, program latihan, hasil prestasi, kemudian di analisis. Di mulai dari tahap awal pengumpulan popolasi atlet lompat jauh Pelatnas B Jawa Timur kemudian di dapatkan dua sampel untuk dapat di teliti.

Hasil penelitian ini adalah tes fisik kedua atlet mengalami peningkatan tes fisik, sedangkan program yang di buat pelatih sudah tersusun baik dari persiapan umum sampai persiapan pra kompetisi, dan pada kejuraanya Jatim Open 2019 hasilnya pengalami penurunan prestasi di karenakan faktor cedera ankle sama cedera punggung.

Kata Kunci : Olahraga, Atletik, Hasil Prestasi Lompat Jauh

Published
2019-07-11
Section
Articles
Abstract Views: 143
PDF Downloads: 121