ANALISIS EFEKTIFITAS PUKULAN PERTANDINGAN CHRIS JOHN

(Pertandingan Melawan Rocky Juarez ke-1 Dan ke-2)

  • Gagah Triswifian Bagaskara Universitas Negeri Surabaya
  • Wijono . Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Tinju merupakan olahraga beladiri yang didalamnya terdapat dua orang partisipan dengan berat badan yang sama, sesuai dengan kelas bertandingnya. Tinju di Indonesia terbilang sangat terkenal dengan lahirnya seorang juara tinju dunia seperti Chris John. Chris John adalah salah satu atlet yang tercatat sebagai petinju kedua terlama yang menyandang gelar juara kelas bulu sepanjang masa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui prosentase pola petinju bertanding dalam efektifitas dominasi pukulan jab, straight , right/left hook dan right/left upper-cut, intensitas pukulan Berhasil dan Gagal, serta rasio kerja istirahat petinju berlaga dalam tiap ronde pada pertandingan tinju kelas dunia antara Chris John melawan Rocky Juarez pada pertandingan pertama yang dipertemukan di Texas Amerika pada bulan Februari 2009 dengan pertandingan kedua yang dipertemukan di Nevada, Amerika Serikat pada September 2009. Jenis penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah pertandingan tinju Chris John melawan Rozky Juarez yang sudah diunduh dari kanal website Youtube.com dari awal sampai selesai tanpa proses pengeditan. Instrumen dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis notasi. Kesimpulan pada penelitian adalah dominasi pukulan, intensitas pukulan dan rasio kerja istirahat Chris John pada pertandingan pertama yaitu, pukulan upper-cut kiri lebih banyak digunakan sebanyak 60%, intensitas pukulan lebih banyak kesalahan yaitu 57%, dan rasio kerja dan istirahat 20% sedangkan untuk pertandingan kedua pukulan terbanyak yang digunakan adalah upper-cut kanan sebanyak 67%, dengan intensitas pukulan lebih banyak kesalahan yaitu 53% sedikit menurun daripada pertandingan pertama, dan rasio kerja dan istirahat sebesar 13%.

Kata Kunci : tinju; dominasi pukulan, intensitas pukulan dan rasio kerja istirahat; Chris John; Rocky Juarez

Author Biography

Wijono ., Universitas Negeri Surabaya

Dosen S-1 Pendidikan Kepelatihan Olahraga

Published
2021-03-31
Abstract Views: 97
PDF Downloads: 257