PROFIL SEDENTARY LIFE STYLE PADA REMAJA UMUR 15-17 TAHUN ( STUDY DI KABUPATEN LAMONGAN )

  • Wahyu Rahayu Universitas Negeri Surabaya
  • Donny Ardy Kusuma

Abstract

Pola gaya hidup sedentari remaja di dunia tercatat mengalami peningkatan di masa pandemi covid 19 ini dan aktifitas fisik remaja di dunia pun tercatat masuk kedalam kategori rendah. Penelitian ini  bertujuan mengetahui gambaran mengenai profil Sedentary Lifestyle pada remaja umur  15 – 17 tahun ( studi di kabupaten Lamongan ). Penelitian menggunakan metode kuantitatif deskriptif dengan populasi 1033 siswa SMK N 1 Lamongan dengan sampel sebanyak 176 remaja. Pengambilan data menggunakan International Physical Activity Questionnaire ( IPAQ ) dalam google form yang di sebarkan ke pada siswa melalui WA. Kemudian hasil di olah ke dalam excel kemudian di analisis deskriptif menggunakan aplikasi SPSS. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa selama masa pandemi covid 19 remaja umur 15-17 tahun di Lamongan memiliki aktifitas fisik sedang  69, 5 %  serta berat badan normal 64,8 % dan gaya sendetari rendah 72,2 % . Kesimpulan  penelitian ini,  selama masa pandemi covid 19 tidak membuat remaja umur 15-17 tahun di Lamongan menjalani gaya hidup sedentari dan tetap menjalankan aktivitas fisik pada kategori sedang. Berat badan remaja di Lamongan juga masuk pada kategori normal.  

Kata Kunci: covid, sedentary lifestyle, aktifitas fisik

Author Biography

Donny Ardy Kusuma

Dosen S-1 Pendidikan Kepelatihan Olahraga

Published
2022-02-10
Abstract Views: 614
PDF Downloads: 1196