ANALISIS TINGKAT KEBUGARAN JASMANI SEKOLAH SEPAKBOLA TORA FC U-17 PUTRA DI KABUPATEN SIDOARJO

  • YALIDHA AYU MUKHLISA UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA
  • MOHAMMAD FARUK UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh pandemi COVID-19 yang membuat semua aktivitas masyarakat di Indonesia berhenti termasuk di bidang olahraga. Salah satunya adalah sekolah sepakbola TORA FC U-17 yang harus berhenti latihan dalam waktu lama karena dampak dari pandemi. Namun, di akhir-akhir ini pemerintah telah mengeluarkan kebijakan jika masyarakat dapat beraktivitas kembali secara normal dengan syarat harus tetap menjaga protokol kesehatan. Tujuan dari penelitian ini ialah menganalisis tingkat kebugaran jasmani pemain TORA FC U-17 setelah beberapa bulan tidak melakukan latihan akibat pandemi COVID-19 agar pelatih dapat membuat program latihan sesuai hasil tes. Dalam menganalisis tingkat kebugaran jasmani ada beberapa komponen dominan yaitu daya tahan, kecepatan, kekuatan dan kelincahan. Penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif, subjek penelitian yaitu pemain SSB TORA FC U-17 putra dengan sampel 12 orang (total sampling). Metode pengumpulan data yaitu tes dan pengukuran. Hasil tes tersebut nantinya akan dihitung presentase lalu dikelompokkan menurut norma yang ada. Diperoleh hasil penelitian yaitu vertical jump kategori diatas rata-rata, sprint 30 meter kategori sedang, shuttle run kategori baik sekali serta VO2max masuk dalam kategori baik.

Author Biography

MOHAMMAD FARUK, UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA

Dosen S-1 Pendidikan Kepelatihan Olahraga

Published
2022-07-07
Abstract Views: 91
PDF Downloads: 240