PERLAWANAN PEREMPUAN BALI TERHADAP TRADISI DALAM TIGA NOVEL KARYA OKA RUSMINI: KAJIAN FEMINISME SIMONE DE BEAUVOIR

  • Juhairiyah Juhairiyah Universitas Negeri Surabaya
  • Ririe Rengganis Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan masalah eksistensi perempuan Bali melalui kodrat, sejarah, dan mitos, serta upaya perempuan Bali dalam mencapai eksistensinya dengan menolak diri sebagai sosok yang lain melalui karya sastra, khususnya novel. Selain itu, penelitian ini juga mendeskripsikan tentang perlawanan yang dilakukan oleh perempuan Bali terhadap tradisi yang terdapat dalam tiga novel karya Oka Rusmini. Guna memenuhi tujuan penelitian ini, maka peneliti menggunakan teori feminisme Simone de Beauvoir dengan pendekatan mimetik. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu tiga novel karya Oka Rusmini yang berjudul Tarian Bumi, Kenanga, dan Tempurung. Pengambilan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan teknik simak-catat, sedangkan untuk analisis data menggunakan metode hermeneutik. Hasil dalam penelitian ini berupa deskripsi eksistensi tokoh perempuan Bali dalam karya sastra yang meliputi kodrat, sejarah, dan mitosnya yang membuktikan bahwa perempuan Bali merupakan perempuan tangguh dan juga mandiri, kemudian upaya perempuan Bali dalam mencapai eksistensinya dengan menolak diri sebagai sosok yang lain juga membuktikan bahwa perempuan Bali mampu melewati batasan hukum tradisi yang mengikat mereka. Hal tersebutlah yang merupakan bentuk perlawanan perempuan Bali terhadap tradisi dengan menjadi perempuan intelektual, perempuan pekerja, perempuan yang memiliki kemampuan ekonomi sendiri, dan mampu melakukan transformasi sosial.

Kata Kunci: feminisme, novel, perlawanan perempuan

Published
2021-01-13
Abstract Views: 193