DIAGNOSA PENYAKIT TIDAK MENULAR MENGGUNAKAN SISTEM PAKAR

  • NINDYA Arika ARIKA WAHONO

Abstract

Abstrak

Perhatian terhadap penyakit tidak menular semakin hari semakin meningkat karena meningkatnya frekuensi kejadian pada masyarakat. Pentingnya pengetahuan tentang penyakit tidak menular dilatarbelakangi dengan kecenderungan semakin meningkatnya prevalensi penyakit tidak menular dalam masyarakat, terutama tentang penyakit tidak menular dengan gejala nyeri pada perut. Sudah jamak terjadi dikalangan masyarakat bahwa rasa nyeri atau sakit pada bagian perut selalu diartikan sebagai maag atau tukak lambung atau jika begitu hebat sakitnya, akan disimpulkan sebagai usus buntu. Hal ini sangat berisiko terutama jika ternyata nyeri dan sakit yang dirasakan diakibatkan oleh penyakit yang serius.

Tujuan dari aplikasi ini adalah membuat system pakar yang digunakan untuk memberikan informasi mengenai penyakit tidak menular dengan gejala nyeri pada perut. Perancangann dan pembuatan sitem pakar untuk diagnosa penyakit tidak menular dengan gejala nyeri pada perut ini menggunakan metode inferensi forward chaining, yaitu proses inferensi yang memulai pencarian untuk premis atau data menuju ke konklusi. Macam-macam penyakit untuk aplikasi ini diadopsi dari berbagai buku tentang ilmu penyakit dalam dan didapat langsung dari pakar.

Kesimpulan yang dapat diambil dari perancangan dan pembuatan sistem pakar ini dapat membantu seseorang untuk mengetahui penyakit apa yang diderita dengan gejala nyeri pada perut yang dialami. Selanjutnya sistem ini dapat melakukan perubahan (update) dan penambahan data pada basis pengetahuan baik data aturan maupun data-data yang ada didalamnya

Kata Kunci: Sistem Pakar, Penyakit Tidak Menular, Nyeri Perut

Abstract

Attention to non-communicable diseases are increasingly rising due to increasing frequency of occurrence in the community. The importance of knowledge about the disease is not contagious motivated by the increasing tendency of the prevalence of communicable diseases in the community, especially on non-communicable diseases with symptoms of abdominal pain. It has become common place among the community that the pain or pain in the abdomen is always interpreted as an ulcer or gastric ulcer or if the pain is so great, will be concluded as an appendix. This is very risky, especially if it turns out that the perceived pain and pain caused by serious illness.

The purpose of this application is to create an expert system used to provide information on non-communicable diseases with symptoms of abdominal pain. Design and manufacturing expert system for diagnosis of non-communicable diseases with symptoms of abdominal pain in these forward chaining inference method, which is a process of inference is starting the search for the data to the premise or conclusion. Various kinds of illnesses for this application was adopted from a variety of books on the science of medicine and obtained directly from the experts.

The conclusion of the design and manufacture of this expert system can help someone to find out what diseases suffered with symptoms of abdominal pain is experienced. Then the system can make changes and additions to the knowledge base of data on both the data and the rules of the data contained within

Keyword: Expert System, Communicable Diseases, abdominal pain

Author Biography

NINDYA Arika ARIKA WAHONO
elektro unesa
Published
2012-05-01
Section
Articles
Abstract Views: 193
PDF Downloads: 174