IMPLEMENTASI PENGENDALIAN KECEPATAN BRUSHLESS MOTOR DC MENGGUNAKAN LOGIKA FUZZY BERBASIS GUI LABVIEW 2014

  • Jordan Theja Sibuea Jurusan teknik Elektro Fakultas Teknik UNESA, SURABAYA
  • Endryansyah . . Jurusan teknik Elektro Fakultas Teknik UNESA, SURABAYA

Abstract

Abstrak

Brushless Motor Direct Current (Brushless DC) membutuhkan suatu pengendali untuk menggerakkan dan mengendalikan putaran Brushless Motor DC. Juga penggerak daya atau Driver Brushless Motor DC agar motor dapat dikendalikan secara akurat. Tujuan dari penelitian ini adalah merancang dan mengimplementasikan logika fuzzy untuk pengendali kecepatan Brushless Motor DC. Rancang bangun sistem menggunakan perangkat akuisisi data NI Elvis II+ dan perangkat lunak NI LabView 2014 sebagai unit pengendali. Selain itu, tacho digunakan sebagai tranduser untuk mengukur kecepatan motor. Brushless Motor DC digunakan sebagai perangkat aktuasi untuk memanipulasi keadaan sistem. Sistem logika fuzzy digunakan untuk mengatur kecepatan Brushless Motor DC dan menjaga kestabilan putarannya. Pada perancangan pengendali dengan 5 fungsi keanggotaan diperoleh nilai masukan error dan derror -5 sampai dengan 5 dan nilai keluaran -7,5 sampai dengan 7,5. Menggunakan 2 representasi yaitu segitiga dan trapesium dalam penyusunannya. Digunakan 25 aturan basis yang berfokus pada titik positif sesuai dengan kebutuhan plant. Jenis defuzzifikasi yang digunakan adalah COA/centroid. Implementasi pengendali pada sistem fisik diketahui bahwa logika fuzzy yang dirancang memiliki kemampuan menstabilkan sistem dan ketahanan terhadap beban yang baik, berhasil mencapai nilai setpoint dan mengurangi Ess (Error Steady State) pada respon sistem riil menjadi 2,50% (tanpa beban) dari kondisi semula tanpa logika yaitu 224%, serta memiliki respon dengan tr (rise time) pada logika fuzzy 5 fungsi keanggotaan sebesar 0,588 detik dan Maximum Overshoot (MO) sebesar 13,8%. Kata Kunci : Brushless Motor DC, Logika Fuzzy, LabVIEW 2014

Abstract

Brushless Direct Current (Brushless DC) motor requires a controller to drive and control the Brushless Motor DC rotation. Also a power drive or Brushless Motor DC Driver for the motor can be controlled accurately. The purpose of this research is to design and implement fuzzy controller for speed control of Brushless Motor DC. System design using NI Elvis II + data acquisition device and NI LabView 2014 software as control unit. In addition, the tacho is used as a transducer to measure motor speed. Brushless Motor DC is used as an actuation device to manipulate the state of the system. The fuzzy controller system is used to adjust the Brushless Motor DC speed and maintain the stability of the rotation. Designing the controller with 5 membership functions obtained the value of input error and derror -5 to 5 and the output value -7,5 up to 7.5. Using 2 representations of triangle and trapezium in the preparation. 25 base rules are used that focus on positive points in accordance with the needs of the plant. The defuzzification type used is COA / centroid. Implementation of the controller on the physical system is known that the designed fuzzy controller has the ability to stabilize the system and good load resistance, managed to reach the setpoint value and reduce the Ess (Error Steady State) in the real system response to 2.50% (without load) from the original condition without controller that is 224%, and has a response with tr (rise time) on the fuzzy controller 5 membership function of 0.588 seconds and Maximum Overshoot (MO) of 13.8%.

Keywords : Brushless Motor DC, Fuzzy Controller, LabVIEW 2014

Author Biographies

Jordan Theja Sibuea, Jurusan teknik Elektro Fakultas Teknik UNESA, SURABAYA
Jurusan teknik Elektro
Fakultas Teknik
UNESA, SURABAYA
Endryansyah . ., Jurusan teknik Elektro Fakultas Teknik UNESA, SURABAYA
Jurusan teknik Elektro
Fakultas Teknik
UNESA, SURABAYA
Published
2018-09-01
Abstract Views: 143
PDF Downloads: 655