Tingkat Serangan Nematoda Parasit pada Bawang Putih (Allium sativum) Impor dan Lokal di Jawa Timur

  • Malna Levy Amritha Universitas Negeri Surabaya
  • Widowati Budijastuti Universitas Negeri Surabaya
Keywords: bawang putih, tingkat serangan, nematoda parasit

Abstract

Bawang putih merupakan salah satu komoditas penting yang banyak dimanfaatkan sebagai bumbu masak. Besarnya peran bawang putih sebagai bumbu masakan mendorong konsumsi bawang putih semakin meningkat. Sentra bawang di Jawa Timur tidak mampu memenuhi kebutuhan pasar sehingga Indonesia mengimpor bawang putih. Tujuan penelitian ini adalah mengidentifikasi jenis-jenis nematoda parasit, mendeskripsikan tingkat serangan nematoda parasit pada bawang putih impor dan lokal di Jawa timur dan mengetahui hubungan antara mutu bawang dengan nematoda parasit. Penelitian ini dilakukan dengan metode sampel acak. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan,diperoleh hasil berupa tiga jenis nematoda parasit yaitu Ditylenchus dipsaci, Aphelenchoides sp., Xiphinema sp., dan tiga jenis nematoda non parasit yaitu Dorylaimus sp., Rhabditis sp., dan Plectus sp.. Intensitas serangan nematoda parasit pada bawang impor dan lokal Magetan sama, yakni 1 parasit/umbi dengan kategori ringan. Intensitas serangan pada bawang putih lokal Pacet sebanyak 2 parasit/umbi dengan kategori ringan. Prevalensi Ditylenchus dipsaci sebesar 15% dengan kategori sering. Prevalensi Aphelenchoides sp. sebesar 0,5%  dengan kategori jarang pada bawang putih impor dan lokal Magetan. Prevalensi Xiphinema sp. Sebesar 2% dan 3% dengan kategori kadang-kadang pada bawang putih lokal Magetan dan Pacet. Ada hubungan antara mutu bawang dengan nematoda parasit pada bawang putih impor dan lokal.
Published
2018-09-30
Abstract Views: 294
PDF Downloads: 2143