Hubungan Jenis, Kepadatan, dan Morfometri Tubuh Cacing Tanah dengan Logam Berat Timbal (Pb) dan Kromium (Cr) dalam Tanah di Kabupaten Sidoarjo

  • Siti Nur Akbarirrahman Universitas Negeri Surabaya
  • Widowati Budijastuti Universitas Negeri Surabaya
Keywords: cacing tanah, kepadatan, kromium (Cr), morfometri, timbal (Pb)

Abstract

Cacing tanah memerankan peran penting dalam ekosistem tanah. Sidoarjo merupakan kabupaten di Jawa Timur yang dikenal sebagai salah satu kawasan industri. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi jenis-jenis cacing tanah dan menganalisis hubungan jenis, kepadatan dan morfometri tubuh cacing tanah dengan adanya kadar logam berat Timbal (Pb) dan Kromium (Cr) dalam tanah di Kabupaten Sidoarjo. Sampel diambil di enam stasiun di Kabupaten Sidoarjo menggunakan metode purposive random sampling. Pengambilan sampel cacing tanah menggunakan metode hand shorting kemudian diidentifikasi sampai tingkatan spesies. Parameter fisik dan kimia yang diamati yaitu pH, suhu, kelembapan, dan kandungan Pb dan Cr dalam tanah. Perhitungan kepadatan cacing tanah menggunakan rumus kepadatan, selanjutnya hubungan antara kepadatan dan kandungan Pb dan Cr dalam tanah dianalisis menggunakan analisis korelasi Spearman. Penelitian dilaksanakan pada Maret-Mei 2017. Hasil penelitian menunjukkan bahwa di Kabupaten Sidoarjo terdapat tiga jenis cacing tanah, yaitu jenis Metaphire javanica, Amynthas robustus, dan Methaphire posthuma. Kepadatan total cacing tanah pada enam stasiun yaitu Kecamatan Porong, Jabon, Candi 1 dan 2, Tanggulangin dan Waru, masing-masing 20, 12, 16, 24, 32 dan 20 individu/m2. Tidak ada hubungan antara kepadatan dan jenis cacing tanah dengan adanya logam berat Pb dan Cr dalam tanah namun ada hubungan antara morfometri tubuh cacing tanah dengan logam berat Pb dan Cr dalam tanah.
Published
2018-09-30
Abstract Views: 174
PDF Downloads: 247