Depresi Tokoh 夏木 Xia Mu dan 舒雅望 Shu Yawang dalam Film Sweet Sixteen 《夏有乔木雅望天堂》 Sutradara 赵真奎 Jo Jin-Kyu (Kajian Psikologi Sastra)

  • NURUL KHOTIMAH
  • GALIH WIBISONO

Abstract

Abstrak

Sastra adalah hasil kreativitas pengarang yang bersumber dari kehidupan manusia melalui rekaan dengan bahasa sebagai medianya. Psikologi sastra adalah ilmu yang digunakan untuk mengkaji sebuah sastra. Salah satu masalah psikologi adalah depresi. Depresi adalah suatu keadaan individu yang mengalami kesedihan yang berlebih hingga membuatnya merasa sangat putus asa. Penelitian ini membahas mengenai gejala dan faktor penyebab depresi tokoh 夏木Xia Mu dan Shu Yawang 舒雅望dalam film Sweet Sixteen《夏有乔木雅望天堂》Sutradara(赵真奎)Jin Jun-Kyu karena film ini menceritakan tentang peristiwa tragis yang dialami oleh tokoh 夏木Xia Mu dan舒雅望Shu Yawang sehingga menjadikan mereka mengalami depresi.

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan gejala depresi dan faktor penyebab depresi tokoh Xia Mu dan Shu Yawang dalam film Sweet Sixteen《夏有乔木雅望天堂》Sutradara(赵真奎)Jin Jun-Kyu. Jenis pelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan teknik simak bebas lihat cakap dan teknik catat. Adapun langkah yang digunakan untuk menganalisis data adalah mengidentifikasi data, melakukan pengodean, menganalisis data, mendeskripsikan data, menyimpulkan data, dan menyusun data. Hasil penelitian ini adalah gejala depresi yang dialami tokoh夏木Xia Mu yang paling menonjol adalah marah sedangkan gejala depresi yang dialami oleh tokoh 舒雅望Shu Yawang seimbang. Faktor penyebab depresi tokoh 夏木 Xia Mu disebabkan oleh tiga faktor yakni kehilangan orang tua, hubungan cinta tidak harmonis, menyesali hal yang sudah terlewat. Adapun faktor penyebab depresi tokoh 舒雅望Shu Yawang yakni mencemaskan orang-orang yang dicintai dan menyesali hal yang sudah terlewat

Kata Kunci: Psikologi sastra, Depresi, Film Sweet Sixteen

Abstract

Literature is the result of the authors creativity that comes from human life through imagery as a language. Literary psychology is the science used to study literature. One of the psychological problems is depression. Depression is a condition of individuals who experience excessive sadness to make it feel very desperate. This study discusses the symptoms and factors causing depression of the character 夏 木 Xia Mu and Shu Yawang 舒雅 望 in the Sweet Sixteen movie 《夏 有 乔木 雅 望 天堂》 Director (赵 真 奎) Jin Jun-Kyu because this film tells about the tragic events experienced by the character 夏 木 Xia Mu and 舒雅 望 Shu Yawang so that they become depressed.

The purpose of this study is to describe the symptoms of depression and the factors that cause depression in the characters of Xia Mu and Shu Yawang in the Sweet Sixteen movie 《夏 有 乔木 雅 望 天堂》 Director (赵 真 奎) Jin Jun-Kyu. The type of data used is descriptive qualitative research with data collection techniques using free reading techniques see skillful and note-taking techniques. The steps used to analyze data are identifying data, coding, analyzing data, describing data, deducing data, and compiling data. The results of this study are the symptoms of depression experienced by the most prominent figure 木 木 Xia Mu is anger while the depression symptoms experienced by 舒雅 望 Shu Yawang figures are balanced. Factors causing depression of character 夏 木 Xia Mu is caused by three factors, namely the loss of parents, the love relationship is not harmonious, regrets the things that have been missed. The factors that cause depression are 舒雅 望 Shu Yawang, which is worrying about loved ones and regretting things that have been missed.

Keywords: Literary psychology, Depression, Film Sweet Sixteen

Published
2019-05-31
How to Cite
KHOTIMAH, N., & WIBISONO, G. (2019). Depresi Tokoh 夏木 Xia Mu dan 舒雅望 Shu Yawang dalam Film Sweet Sixteen 《夏有乔木雅望天堂》 Sutradara 赵真奎 Jo Jin-Kyu (Kajian Psikologi Sastra). Jurnal Bahasa Mandarin, 2(1). Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/manadarin/article/view/27936
Section
Articles
Abstract Views: 165
PDF Downloads: 152