Penggunaan Media Draw Up Words terhadap Kemampuan Menyusun Kalimat Sederhana Bahasa Mandarin pada Siswa Kelas XI OTKP SMK PGRI 13 Surabaya

  • VICTORIA PRINCESSA
  • URIP ZAENAL FANANI

Abstract

ABSTRAK

Dalam pembelajaran bahasa Mandarin, para pelajar mengalami kesulitan dalam kalimat dalam bahasa Mandarin yang secara tata bahasa berbeda dengan bahasa Indonesia, sehingga ragu dalam merangkai kosakata untuk menyusun kalimat sederhana bahasa Mandarin. Faktornya adalah karena kurang kreatifnya metode pembelajaran sehingga siswa mempunyai minat yang kurang pada mata pelajaran tersebut. Untuk mengatasi kesulitan siswa dalam pembelajaran menyusun kalimat sederhana bahasa Mandarin, diperlukan sebuah media pembelajaran untuk membantu proses pembelajaran bahasa Mandarin. Media yang digunakan oleh peneliti dalam penelitian ini adalah media Draw Up Words untuk mengatasi kesulitan siswa kelas XI OTKP di SMK PGRI 13 Surabaya dalam pembelajaran menyusun kalimat sederhana bahasa Mandarin. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan penggunaan media Draw Up Words terhadap kemampuan menyusun kalimat sederhana bahasa Mandarin, mendeskripsikan tentang keefektifan penggunaan media Draw Up Words terhadap pembelajaran menyusun kalimat sederhana bahasa Mandarin serta mendeskripsikan respon siswa terhadap penggunaan media Draw Up Words dalam pembelajaran menyusun kalimat sederhana bahasa Mandarin.

Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan Desain Eksperimental Sebenarnya (True Experimental Design). Metode yang digunakan adalah metode uji coba eksperimen sebelum dan sesudah perlakuan (before-after) yang disebut pre-test dan post-test. Dalam penelitian ini, populasi diambil dari siswa kelas XI SMK PGRI 13 Surabaya Tahun Ajaran 2018/2019. Sampel yang diambil berjumlah dua kelas, yaitu kelas XI OTKP 1 sebagai kelas kontrol dan kelas XI OTKP 2 sebagai kelas eksperimen. Penelitian yang dilakukan berlangsung sebanyak dua kali pertemuan setiap kelas, yang setiap pertemuan berlangsung selama 2x35 menit. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan rumus Sugiyono dan akan dikaitkan menggunakan skala likert oleh Riduwan.

Hasil penelitian yang pertama dapat dilihat melalui hasil lembar observasi aktivitas guru pada pertemuan pertama di kelas kontrol XI OTKP 1 menghasilkan persentase sebesar 66,66% dan meningkat pada pertemuan kedua menjadi 79,16%. Kemudian hasil lembar observasi aktivitas siswa di kelas eksperimen XI OTKP 2 pada pertemuan pertama mendapatkan persentase sebesar 80,55% dan pada pertemuan kedua meningkat menjadi 85,86%. Hasil persentase tersebut jika dilihat melalui skala Likert berada pada rentang persentase 81% - 100% termasuk dalam kategori “sangat baik”. Dengan demikian, disimpulkan bahwa pembelajaran pada kelas tersebut menunjukkan antusias yang baik dan terfokus pada guru, terutama kelas eksperimen pada saat pembelajaran menggunakan media Draw Up Words.

Hasil penelitian yang kedua yaitu hasil pre-test dan post test yang telah dianalisis. Hasil pre-test dan post test yang telah dianalisis pada kelas eksperimen X MIPA 1 memperoleh = 2,62 dan db = 56 diketahui s = 0,05 = 1,67 menunjukkan bahwa (2,62>1,67), yang berarti bahwa ditolak dan diterima apabila > ( ) sehingga dapat disimpulkan bahwa penggunaan media Draw Up Words terbukti efektif terhadap kemampuan menyusun kalimat sederhana bahasa Mandarin siswa kelas XI OTKP 2 SMK PGRI 13 Surabaya dengan standar penilaian skala likert.

Hasil penelitian yang ketiga berupa respon siswa terhadap penggunaan media Draw Up Words terhadap kemampuan menyusun kalimat sederhana bahasa Mandarin. Dari 10 butir pernyataan angket respon siswa, jika dilihat melalui skala Likert 9 butir diantaranya berada pada rentang persentase 81% - 100% termasuk dalam kategori “sangat baik” dan sisanya berada pada rentang presentase 61%-80% yang termasuk dalam kategori “baik. Hal tersebut membuktikan bahwa penggunaan media Draw Up Words mendapat tanggapan yang sangat baik dari siswa, karena pembelajaran dengan menggunakan media Draw Up Words lebih menarik dan menyenangkan sehingga dapat mempermudah serta memotivasi siswa dalam pembelajaran menyusun kalimat sederhana bahasa Mandarin.

ABSTRACT

In learning Mandarin, students have trouble to compose sentences in Mandarin that are grammatically different from Indonesian, so they are hesitant in arranging vocabulary for a simple Chinese sentence. The factor is due to a lack of creative learning methods, so students have less interest in these subjects. To overcome the difficulties of students in learning to compose simple Chinese sentences, we need a learning medium to help the learning process of Mandarin. The media used by the researchers in this study was the Draw Up Words media to overcome the difficulties of students of class XI OTKP at SMK PGRI 13 Surabaya in learning to compose simple Chinese sentences. The purpose of this study was to describe the use of Draw Up Words media on the ability to compose simple Chinese sentences, describe the effectiveness of using the Draw Up Words media on learning to compose Chinese simple sentences and describe students responses to the use of Draw Up Words media for learning to compose Chinese simple sentences.

This research is an experimental research using a quantitative approach using True Experimental Design. The method used is an experimental trial method before and after the treatment (before-after) called pre-test and post-test. In this study, the population was taken from class XI students of SMK PGRI 13 Surabaya in Academic Year 2018/2019. Samples taken amounted to two classes, namely class XI OTKP 1 as a control class and class XI OTKP 2 as an experimental class. The research was conducted in two meetings per class, each meeting which lasted for 2x35 minutes. The data analysis technique in this study uses the Sugiyono formula and will be linked using the Likert scale by Riduwan.

The first research results can be seen through the observation sheet of teacher activity at the first meeting in control class XI OTKP 1 producing a percentage of 66.66% and increasing at the second meeting to 79.16%. Then the results of the observation sheet of student activity in the XI OTKP 2 experimental class at the first meeting got a percentage of 80.55% and at the second meeting increased to 85.86%. The percentage results, when viewed through a Likert scale, are in the range of a percentage of 81% - 100% included in the "excellent" category. Thus, it was concluded that learning in the class showed good enthusiasm and focused on the teacher, especially the experimental class when learning using the Draw Up Words media.

The second result is the pre-test and post-test results that have been analyzed. The pre-test and post-test results that were analyzed in the experiment class XI OTKP 2 obtained = 2.62 and db = 56 known that s = 0.05 = 1.67 indicates that (2.62 > 1.67), which means that is rejected and accepted if > ( ) so that can be concluded that the use of the Draw Up Words media is proven effective in the ability to compose simple Chinese sentences in class XI OTKP 2 SMK PGRI 13 Surabaya with Likert scale assessment standards.

The third research result was in the form of students responses to the use of the Draw Up Words media on the ability to compose simple Chinese sentences. Of the 10 items of student response questionnaire statements, when viewed through a Likert scale 9 items of them are in the range of percentages 81% - 100% included in the "excellent" category and the rest are in the range of 61% -80% in the "good" category. The student response questionnaire statements prove that the use of the Draw Up Words media received good responses from students because learning by using the Draw Up Words media is more exciting and enjoyable so that it can facilitate and motivate students in learning to compose simple Chinese sentences.


Published
2020-02-25
How to Cite
PRINCESSA, V., & ZAENAL FANANI, U. (2020). Penggunaan Media Draw Up Words terhadap Kemampuan Menyusun Kalimat Sederhana Bahasa Mandarin pada Siswa Kelas XI OTKP SMK PGRI 13 Surabaya. Jurnal Pendidikan Bahasa Mandarin UNESA, 3(1). Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/manadarin/article/view/32242
Section
Articles
Abstract Views: 73
PDF Downloads: 25