Eksistensi Perempuan pada Karya Sastra Peranakan Tionghoa dalam Antologi Cerpen Yang Liu Karya Lan Famg : Kajian Feminisme Eksistensialis Simone De Beauvoir

  • Duwi Merisa Pendidikan Bahasa Mandarin Unesa
  • Anas Ahmadi Pendidikan Bahasa Mandarin Unesa

Abstract

Abstrak

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya kesadaran perempuan dalam membentuk eksistensi dalam dirinya, termasuk eksistensu tokoh perempuan dalam antologi cerpen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perjuangan perempuan keturunan Tionghoa di tengah budaya patriarki yang ada di masyarakat. Subjek yang digunakan adalah antologi cerpen yang berjudul Yang Liu karya Lan Fang (Penulis karya sastra perempuan peranakan Tionghoa di Indonesia) dengan kajian feminisme eksistensialis Simone De Beauvoir. Terdapat tiga cerpen dalam antologi cerpen Yang Liu karya Lan Fang yang dianalisis oleh peneliti berjudul “Cerita Ini Dimulai dari Tengah”, “Yang Liu”, dan “Bayi Ketujuh”. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif, dimana peneliti mengumpulkan data melalui teknik baca dan catat. Hasil penelitian menunjukkan adanya 1) sikap feminisme eksistensialis tokoh utama dalam antologi cerpen Yang Liu karya Lan Fang yang berjudul “Cerita Dimulai dari Tengah,” “Yang Liu,” dan “Bayi Ketujuh,” 2) Bentuk patriarki keluarga dan masyarakat terhadap tokoh utama “Cerita Ini Dimulai dari Tengah,” “Yang Liu,” dan “Bayi Ketujuh.”

Kata Kunci: feminisme, eksistensialis, Simone De Beauvoir, Tionghoa.

Abstract

This research is motivated by the importance of women's awareness in shaping their inner existence, including the existence of female characters in short stories anthologies. This study aims to determine the struggle of women of Chinese descent amid the patriarchal culture that exists in society. The subject used is an anthology of short stories entitled Yang Liu by Lan Fang (Women of Chinese-Chinese literary works in Indonesia) with Simone De Beauvoir's study of existentialist feminism. There are three short stories in Lan Fang's Yang Liu short story anthology which were analyzed by researchers entitled "This Story Starts from the Middle", "Yang Liu", and "Seventh Baby". This research is a qualitative descriptive study, where the researcher collects data reading and note-taking techniques. The results showed that there were 1) existentialist feminist attitudes of the main character in Lan Fang's Yang Liu short story anthology entitled "The Story Starts from the Middle," "Yang Liu," and "Seventh Baby," 2) The patriarchal form of family and society towards the main character “The Starts with Middle,” “Yang Liu,” and “Seventh Baby.”

Keywords: feminism, existentialist, Simone De Beauvoir, Chinese.

Published
2020-06-03
How to Cite
Merisa, D., & Ahmadi, A. (2020). Eksistensi Perempuan pada Karya Sastra Peranakan Tionghoa dalam Antologi Cerpen Yang Liu Karya Lan Famg : Kajian Feminisme Eksistensialis Simone De Beauvoir. Jurnal Bahasa Mandarin, 3(2). Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/manadarin/article/view/45183
Section
Articles
Abstract Views: 119
PDF Downloads: 587