Jenis Strategi Kesantunan Para Tokoh dalam Film 奇迹笨小孩Qíjī·Bèn Xiǎohái Karya 文牧野Wén Mùyě

Authors

  • Berliana Ulfa Faizah Universitas Negeri Surabaya
  • Mintowati Mintowati Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Penutur harus memiliki kemampuan melakukan tindak tutur yang baik dengan memenuhi prinsip tuturan, salah satunya prinsip kesantunan berbahasa. Kesantunan berbahasa tidak hanya ditemukan dalam dunia nyata, tetapi juga tejadi pada dunia rekaan berupa karya sastra seperti film. Penokohan setiap karakter pada film kerap berkaitan dengan variasi latar belakang budaya masyarakat setempat sehingga memungkinkan adanya perbedaan bentuk tuturan masing-masing tokoh yang mencerminkan sifatnya. Perbedaan ini memungkinkan terjadi penggunaan strategi kesantunan berbahasa untuk memenuhi prinsip kesantunan berbahasa dalam peristiwa tutur. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji jenis strategi kesantunan positif yang digunakan para tokoh dalam film奇迹·笨小孩 Qíjī·Bèn Xiǎohái . Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif yaitu metode yang digunakan untuk mendeskripsikan hasil data temuan berupa jenis strategi kesantunan positif yang dituturkan para tokoh dalam film 奇迹·笨小孩 Qíjī·Bèn Xiǎohái. Teknik pengumpulan data penelitian ini yaitu teknik simak bebas libat cakap dan teknik analisis data metode padan ekstralingual. Penelitian ini menghasilkan temuan jenis strategi kesantunan berbahasa positif yang digunakan para tokoh antara lain: Memperhatikan kesukaan dan kebutuhan mitra tutur, membesar-besarkan perhatian, persetujuan dan simpati kepada mitra tutur, mengintensifkan perhatian dengan pendramatisasian peristiwa atau fakta, menggunakan penanda identitas kelompok, mencari persetujuan dengan mengulang sebagian atau seluruh tuturan, menghindari ketidaksetujuan dengan white lies atau pseudo-agreement, menggunakan lelucon, menyatakan pemahaman atas keinginan mitra tutur, memberikan tawaran atau janji, memberikan pertanyaan atau meminta alasan, menyatakan hubungan respirokal, memberikan hadiah berupa barang atau simpati.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2024-02-20

How to Cite

Faizah, B. U., & Mintowati, M. (2024). Jenis Strategi Kesantunan Para Tokoh dalam Film 奇迹笨小孩Qíjī·Bèn Xiǎohái Karya 文牧野Wén Mùyě. Jurnal Bahasa Mandarin, 7(1). Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/manadarin/article/view/61974
Abstract views: 17 , PDF Downloads: 37