PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN MENGGUNAKAN TRAINER PADA MATERI TRANSMISI OTOMOTIF

  • Eko Dani Wariyanto S2 Pendidikan Teknologi dan Kejuruan, Program Pascasarjana Unesa
  • Aisyah E. Palupi S2 Pendidikan Teknologi dan Kejuruan, Program Pascasarjana Unesa
  • Nanik Estidarsani S2 Pendidikan Teknologi dan Kejuruan, Program Pascasarjana Unesa

Abstract

Abstrak

Berdasarkan studi pendahuluan di SMKN 2 Tarakan belum terdapat perangkat pembelajaran pada materi transmisi manual yang khusus menggunakan trainer bedah sehingga siswa kurang memiliki pemahaman secara detail terhadap komponen otomotif, khususnya transmisi manual dan hasil belajar yang diperoleh siswa kurang memuaskan. Oleh karena itu, pentingnya mengetahui efektivitas perangkat pembelajaran dengan menggunakan trainer pada materi transmisi otomotif serta mengetahui kelayakan perangkat pembelajaran, aktivitas, respon, dan hasil belajar siswa.

Penelitian ini dilaksanakan dalam dua tahap yakni mengembangkan perangkat pembelajaran dengan menggunakan trainer bedah pada materi transmisi otomotif yang mengacu pada Model Thiagarajan serta ujicoba perangkat yaitu melaksanakan pembelajaran dengan menggunakan trainer bedah. Rancangan penelitian menggunakan desain one-group pretest-posttest design.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) perangkat pembelajaran yang dikembangkan secara umum berkategori baik; (2) keterlaksanaan KBM berkategori baik; (3) aktivitas siswa yang dikembangkan secara umum berkategori baik. (4) respon siswa terhadap perangkat pembelajaran yang dikembangkan secara umum adalah berminat dan berantusias; (5) hasil penilaian kinerja siswa dinyatakan bahwa 88% hasil belajar produk dinyatakan tuntas. Meskipun tidak mengalami ketuntasan 100% tetapi hasil belajar produk mengalami peningkatan setelah menggunakan pembelajaran langsung dan media trainer. Berdasarkan hasil penelitian, disimpulkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan trainer pada materi transmisi otomotif SMK dapat meningkatkan hasil belajar siswa.

Kata Kunci: trainer bedah, transmisi manual, pembelajaran langsung, pengembangan.

Abstrak

Based on preliminary studies in SMK 2 Tarakan not learning the material contained device manual transmission uses a special surgical trainer so that students do not have a detailed understanding of the automotive components, particularly the manual transmission and learning outcomes of students who obtained less satisfactory. Therefore, the importance of knowing the effectiveness of learning by using a trainer in the automotive and transmission material determine the feasibility of learning, activity, response, and student learning outcomes.

This study was conducted in two phases, which develops learning device by using the surgical trainer in automotive transmission material that refers to the Model Thiagarajan and devices that implement the learning trials using surgical trainer.

The research design using design one-group pretest-posttest design. The results showed that (1) learning tools developed are generally categorized as either; (2) Uncategorized KBM good feasibility, (3) activities that students are generally categorized well developed. (4) students' response to the learning tools that were developed in general is interested and enthusiastic; (5) performance evaluation results revealed that 88% of students learning outcomes otherwise completed product. Although not 100% but having mastery of learning outcomes improved following products using direct instruction and media trainer. Based on the research results, it was concluded that the learning materials by using a trainer on vocational automotive transmission can improve student learning outcomes.

Keywords: surgical trainer, manual transmission, direct instruction, development.

Author Biographies

Eko Dani Wariyanto, S2 Pendidikan Teknologi dan Kejuruan, Program Pascasarjana Unesa

S2 Pendidikan Teknologi dan Kejuruan, Program Pascasarjana Unesa

Aisyah E. Palupi, S2 Pendidikan Teknologi dan Kejuruan, Program Pascasarjana Unesa
S2 Pendidikan Teknologi dan Kejuruan, Program Pascasarjana Unesa
Nanik Estidarsani, S2 Pendidikan Teknologi dan Kejuruan, Program Pascasarjana Unesa
S2 Pendidikan Teknologi dan Kejuruan, Program Pascasarjana Unesa
Published
2013-08-31
Abstract Views: 38
PDF Downloads: 36