PEMANFAATAN ABU TERBANG LIMBAH BATU BARA TERHADAP KUAT TEKAN DAN TINGKAT POROSITAS PAVING STONE BERPORI

  • FIRMAN GANDA SAPUTRA

Abstract

Jalan dari beton atau aspal memiliki sifat yang kedap air, sehingga di jalan-jalan tersebut air akan menggenang. Seiring dengan bertambahnya kemajuan teknologi, manusia terdorong untuk mengembangkan kreativitas dan salah satunya adalah perkembangan konstruksi jalan dengan menggunakan paving stone/paving block. Pada penelitian ini akan dibuat paving stone berpori dengan penambahan bahan abu terbang limbah batu bara dengan komposisi 10-50% dari berat semen untuk mengetahui nilai permeabilitas serta nilai kuat tekan. Pembuatan benda uji akan menggunakan cetakan paving dengan ukuran 21x10.5x8 cm, dimana tiap komposisi paving stone berpori akan dibuat 12 buah benda uji. Pengujian kuat tekan paving stone berpori dilakukan pada umur 7, 14 dan 28 hari, sedangkan untuk pengujian permeabilitas dilakukan pada umur 28 hari. Berdasarkan hasil penelitian, penambahan abu terbang limbah batu bara (fly ash) akan mempengaruhi nilai dari kuat tekan benda uji, nilai permeabilitas dan nilai porositas. hasil dari benda uji kuat tekan yang paling baik adalah benda uji paving berpori dengan bahan tambah abu terbang (fly ash) 10% yaitu dengan nilai kuat tekan rata-rata 14.44 MPa, untuk nilai porositas yang paling baik adalah benda uji paving berpori dengan bahan tambah abu terbang (fly ash) 40%&50% dengan nilai porositas rata-rata 25.30%.

Kata Kunci: Paving stone, paving berpori, abu terbang, kuat tekan, permeabilitas

Road made from concrete or asphalt has a waterproof characteristic, so that on the streets of the water will be pooled. Along with advances increasing technological, society has encouraged to develop creativity and one of them is the development of road construction with the use of paving stone/block paving. This study is focus on porous paving stone production with the addition of fly ash of coal with waste composition 10-50% of the cement weight to find out the value of permeability as well as the value of compressive strength. Specimen preparation was using a paving mould with a size of 21 x 10,5 x 8 cm, where each composition of porous paving stone is 12 test objects. Compressive strength test of the porous paving stone performed at the age of 7, 14 and 28 days, while for permeability test was performed at the age of 28 days. Based on the results of the study, the addition of fly ash waste coal will affect the value of compressive strength test object, the value of permeability and porosity values. the result of the the best compressive strength result is the object of test porous paving materials with the added 10% fly ash that is with strong value hit an average of 14,44 MPa, for the most excellent porosity values are objects with porous paving materials test add ash flew 40% and 50% to the value of the average porosity 25,30%.

Keywords: Paving stone, paving porous, fly ash, strength, permeability.

Published
2016-06-01
Abstract Views: 70
PDF Downloads: 179