FILOSOFI KEHIDUPAN RUMAH JAWA SEBAGAI SUMBER IDE PENCIPTAAN KARYA SENI LUKIS

  • Dika Arif Wibowo Universitas Negeri surabaya
  • Winarno Winarno Universitas Negeri surabaya

Abstract

Seni memiliki definisi yang tidak tetap dan sangat dinamis. Latar belakang sosial, budaya dan politik suatu lingkungan didaerah berpengaruh dalam menentukan definisi seni tersebut. Di dalam praktiknya seni rupa merupakan bagian dari lingkup seni yang memiliki keterkaitan cukup erat dengan latar belakang pengalaman seorang seniman, hal ini mempengaruhi setiap proses pengerjaannya. Penulis menjadikan rumah sebagai tema dan ruang yang melatarbelakangi penulis dalam menciptakan karya seni lukis. Dari rumah penulis dapat menggali nilai dan filosofi kehidupannya untuk dijadikan sebagai ide gagasan dalam karya seni lukis yang diciptakan. Penulis menceritakan pengalaman aktivitas diri penulis didalam rumah yang dirasa memiliki nilai dan menjadi titik balik dalam pendewasaan mental kehidupan penulis sebagai manusia. Nantinya karya seni Lukis yang diciptakan merupakan bagian dari arsip rangkaian perjalanan pertumbuhan hidup penulis. Proses kreatif yang kerjakan ini menggunakan metode penciptaan practice based research, Medium yang dipilih yaitu kanvas dengan bahan cat acrylic yang di mixed dengan bollpoint. Karya dibingkai dalam bentuk format lukisan dua dimensi melalui tahapan deformasi bentuk dan pengolahan warna. Objek yang diolah antara lain anatomi tubuh manusia, hewan, benda, bidang ruangan yang tidak jauh dari lingkungan didalam rumah. Penulis berharap karya seni lukisnya dapat di tempatkan didalam ruang pamer yang dapat dinikmati dan ditonton oleh pengunjung dengan fokus dalam satu sisi tampilannya. Kata Kunci : Seni, Seni Lukis, Kontemplasi, Rumah
Published
2021-07-18
Abstract Views: 100
PDF Downloads: 254