SIMBOLISME BUNGA ANGGREK, LILI, MATAHARI DAN REPRESENTASINYA DALAM PENCIPTAAN KARYA SENI LUKIS

Authors

  • Yulia Nur Wulandari
  • Asy Ahmad Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Penelitian ini mebahas tentang simbolisme bunga Anggrek, Lili, Matahari dan bagaimana makna simbolisknya diwujudkan dalam karya seni lukis. Bunga hadir tidak hanya sebagai objek estetis, melainkan juga mengandung nilai simbolis yang mencerminkan berbagai aspek emosional. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menggali makna simbolik dari masing-masing bunga dan merepresentasikannya dalam bentuk karya visual melalui proses kreatif penciptaan seni lukis. Pendekatan yang digunakan adalah metode kualitatif dengan penekanan pada kajian simbolik serta ekplorasi artistik. Proses penciptaan karya meliputi pengumpulan refrensi visual dan literatur, penyusunan konsep, hingga perwujudan karya. Hasil akhir dari penelitian ini berupa karya lukis dengan visualisasi bunga anggrek, lili, dan matahari yang divisualisasikan dengan teknik semi-realis dan absraksi pada latar belakang yang  menekankan warna untuk memperkuat pesan simboliknya yang mendalam. Karya-karya ini diharapkan mampu menjadi sarana ekspresi diri sekaligus mengajak penikmat seni untuk lebih memahami makna tersembunyi dibalik bentuk-bentuk alami seperti bunga.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2025-06-28

How to Cite

Nur, Y., & Ahmad, A. (2025). SIMBOLISME BUNGA ANGGREK, LILI, MATAHARI DAN REPRESENTASINYA DALAM PENCIPTAAN KARYA SENI LUKIS. SAKALA JURNAL SENI RUPA MURNI, 6(2), 49–59. Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/sakala/article/view/69747
Abstract views: 11 , PDF Downloads: 0