Pengembangan Buku Mini Geografi Sebagai Bahan Ajar Pada Materi Pelestarian Lingkungan Hidup Dan Pembangunan Berkelanjutan Untuk Siswa Kelas XI IPS Di SMAN 11 Surabaya

  • VIRLY VIRNIA APRILIA

Abstract

Permasalahan yang dihadapi oleh siswa SMAN 11 Surabaya adalah kurangnya minat baca siswa terhadap mata pelajaran Geografi. Hal ini dikarenakan guru Geografi jarang menggunakan buku paket maupun LKS dalam kegiatan belajar. Banyak siswa yang tidak membawa buku paket ke sekolah karena berat dan jarang digunakan, serta tampilan buku yang tidak memuat gambar berwarna menyebabkan siswa malas membaca, maka peneliti mengembangkan bahan ajar berupa buku mini Geografi yang lebih menarik dengan desain full colour. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : 1) Kelayakan buku mini Geografi menurut penilaian para ahli. 2) Perbedaan hasil belajar antara siswa yang menggunakan buku mini Geografi dengan siswa yang tidak menggunakan buku mini Geografi. 3) Aktivitas siswa dalam kegiatan pembelajaran dengan menggunakan buku mini Geografi. 4) Aktivitas guru dalam kegiatan pembelajaran dengan menggunakan buku mini Geografi.

Penelitian yang dilakukan menggunakan metode Research and Development (R&D), dengan model pengembangan Define, Design, Develop, Disseminate (4D) namun tidak sampai pada tahap Disseminate. Jenis penelitian ini menggunakan Quasi Eksperimen Design dengan desain penelitian Nonequivalent Control Group Design. Teknik pengumpulan data meliputi wawancara, angket, observasi, dan tes. Teknik analisis data meliputi analisis butir soal, analisis reliabilitas soal, analisis perbandingan hasil belajar menggunakan uji t, lembar observasi aktivitas siswa, dan lembar observasi aktivitas guru.

Data angket maupun validasi yang dianalisis menggunakan ketentuan skala Likert, Hasil belajar siswa dianalisis menggunakan uji t-test menggunakan program SPSS 16. Hasil penelitian menunjukkan : 1) Hasil validasi buku mini Geografi memperoleh kelayakan dari ahli media sebesar 85,33%, kelayakan dari ahli materi sebesar 83,47%, kelayakan materi dari guru Geografi sebesar 89,56%. 2) Kelas eksperimen mendapat rata-rata postest sebesar 83,08% dan kelas kontrol mendapat rata-rata postest sebesar 75. Berdasarkan hasil perhitungan independent sample t-test diperoleh Sig (2-tailed) 0,034 pada hasil postest kedua kelas tersebut, menunjukan terdapat perbedaan hasil belajar antara kelas yang menggunakan dan tidak menggunakan buku mini Geografi. 3) Aktivitas siswa pada kelas eksperimen mengalami peningkatan pada setiap pertemuannya dengan presentase sebesar 97,77%. 4) Aktivitas guru pada kelas eksperimen juga mengalami peningkata pada setiap pertemuan dengan presentase sebesar 98,33%.

Kata Kunci : Buku Mini Geografi, Kelayakan, Hasil Belajar, Aktivitas Siswa, Aktivitas Guru.

 

The lack of reading interest, especially on the subject of Geography, has become a problem among the students of SMAN 11 Surabaya. Because of that the Geography teachers rarely use either textbooks or student work sheets in the learning process. A lot of students are reluctant to bring their textbooks to school because the books are heavy and rarely used in class, the uninteresting design of the books without colored images also contributes to the students’ disinterest in reading the materials. Therefore, the writer develops an instructional medium in the form of mini Geography book. This book is considered to be more interesting than any other textbooks due to its colorful design. The purposes of this study are to find out : 1) The properness of the mini Geography book according to the experts’ argument. 2) The comparison between the students who use the mini Geography book and those who do not. 3) The student activity in the learning process with the mini Geography book. 4) The teacher activity in the learning process with the mini Geography book.

This study used Research and Development (R&D) method with Define, Design, Develop, and Disseminate (4-D) model development. However, the writer only used the first three stages of the 4-D model development. This is a study using Quarsi-Experimental Design with the research design namely Nonequivalent Control Group Design. The data of this study were collected using interviews, questionnaires, observations, and tests. The data analysis techniques were analysis, reliability analysis, comparisons of learning outcomes analysis using T-test, field observations on the student activity, and field observations on the teacher activity.

The data of learning outcomes were obtained from pretest and posttest. Likert scale was used to determine the validity of the questionnaire data. The students’ learning outcomes were analyzed using T-test with SPSS 16 program. The findings of this study suggest wthat: 1) The validation result indicated that the mini Geography book was proper according to the experts on instructional media with the value of 85.33%, 83.47% on instructional material and 89,56% on instructional material from Geography teacher. 2) The experiment class gained the average score of 83.08% while the control class was 75% sin postest. The result of independent sample t-test showed the significance value (2-tailed) of 0.034 in the second posttest. This means that there is a difference between the learning outcomes of the class using the mini Geography book and the class that did not. 3) The student activity of the experiment class increased by 97.77%. (4) The teacher activity of the experiment class also increased by 98.33%.

Key Words : Mini Geography Book, Properness, Learning Outcomes, Student Activity, Teacher Activity

Published
2016-08-23
Abstract Views: 53
PDF Downloads: 52