KAJIAN KONDISI FISIK, KONDISI SOSIAL DAN KONDISI EKONOMI DI PERMUKIMAN KUMUH KAMPUNG 1001 MALAM, DUPAK, KREMBANGAN, KOTA SURABAYA

  • SARAH HASNA FADILLA
  • ITA MARDIANI ZAIN

Abstract

Abstrak
Permukiman kumuh di perkotaan telah menimbulkan dampak pada peningkatan frekuensi bencana di perkotaan. Pemilihan tempat atau lokasi penelitian ini didasari oleh kondisi permukiman yang ada, dimana kondisi permukiman ini tergolong ilegal untuk ditempati. Kurangnya lahan dan banyaknya pendatang mengakibatkan permukiman tersebut menjadi semakin padat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi fisik, kondisi sosial dan kondisi ekonomi yang ada di permukiman Kampung 1001 Malam, faktor bertahan masyarakat tinggal di permukiman kumuh dan upaya yang dilakukan untuk mengatasi permukiman kumuh di Kampung 1001 Malam.
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Penelitian ini menggunakan subyek penelitian dengan jumlah 171 Kepala Keluarga. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi dari instansi terkait. Data yang diperoleh diolah menggunakan pendekatan deskriptif dengan cara penskoran dan prosentase.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kondisi permukiman kumuh di Kampung 1001 Malam yaitu kurang layak sebanyak 71%, permukiman dengan kategori tidak layak sebanyak 12% dan permukiman dengan kategori layak yaitu sebanyak 17%, sehingga dapat diambil kesimpulan bahwa kondisi permukiman di kawasan tersebut kurang layak untuk ditempati. Hasil penelitian mengenai faktor-faktor bertahan masyarakat di permukiman kumuh Kampung 1001 Malam, mayoritas mereka memiliki pandangan bahwa tinggal di permukiman kumuh karena harga rumah relatif murah yaitu sebanyak 80%. Upaya dari pemerintah setempat baik kedinasan maupun instansi terkait mengenai penanganan di permukiman kumuh Kampung 1001 Malam, mereka mengakui bahwa belum mengetahui lokasi tersebut dan upaya dari penduduk setempat untuk tidak menutup diri dari lingkungan dan potensi jaringan yang mungkin dapat terbentuk, mempererat hubungan meskipun berasal dari daerah atau kelompok yang berbeda maupun memiliki persamaan.
Kata Kunci : Permukiman, Permukiman Kumuh, Kondisi Fisik, Kondisi Sosial dan Kondisi Ekonomi
Published
2019-07-31
Section
Articles
Abstract Views: 144
PDF Downloads: 1136