EFEKTIVITAS PILIHAN MODA TRANSPORTASI GO-JEK DI KABUPATEN SIDOARJO

  • Alviani Sofiana Kholiq Unesa
  • Dr. Sri Murtini, M.Si. Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Kemacetan merupakan masalah yang paling banyak terjadi di kota-kota besar termasuk Sidoarjo dan menjadi permasalahan yang berkelanjutan sampai saat ini. Jumlah kendaraan di Kabupaten terus meningkat setiap tahunnya baik roda 2 maupun roda 4. Jumlah rata-ratanya sebesar meningkat sebesar 5,7%.  Transportasi Online Go-Jek merupakan sebuah inovasi yang mendukung smart city, yaitu perpindahan yang cepat. Smart mobility dalam implementasinya transportasi yang menggunakan teknologi pemesanan yang mudah serta cepat dalam pengantaran pengguna dari satu tempat ke tempat yang lain. Sidoarjo merupakan salah satu Kabupaten yang mendukung konsep tersebut. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis efektivitas pilihan moda transportasi online Go-Jek di Kabupaten Sidoarjo.

Pendekatan dalam penelitian ini yaitu deskriptif kuantitatif dengan analisis statistik pembobotan berdasarkan tingkat kepuasan pengguna Go-Jek. Sasaran pada penelitian ini adalah 100 responden yang menggunakan Go-Jek di Kabupaten Sidoarjo. Analisis data dilakukan peneliti dengan mengolah data primer, membagikan kuisioner dan data sekunder yang didapat melalui penelitian terdahulu yang relevan.

Hasil dari penelitian yang telah dilakukan, didapatkan hasil prosentase sebesar 79% responden yang terdiri dari mahasiswa dan pelajar memilih moda transportasi Go-Jek. Variabel penilaian dan hasil dari penelitian menunjukkan prosentase 79% efektif dengan nilai skor rata-rata 3,94 tetapi pada beberapa pelayanan diantaranya tarif orderan yang dibebankan pada jarak jauh dan fasilitas keselamatan yang masih kurang. Pihak Go-Jek harus dapat menjaga kualitas pelayanan yang sudah memenuhi standar dan harapan masyarakat Kabupaten Sidoarjo. Pelayanan yang masih belum maksimal dapat dilakukan pengkajian ulang baik kepada perusahaan Go-Jek dan Go-Jek agar lebih optimal dalam implementasinya.

Kata Kunci: Efektivitas, Transportasi Go-Jek, Smart City, Kabupaten Sidoarjo.

Published
2022-06-15
Abstract Views: 224