PENGARUH PEMBUANGAN LIMBAH RUMAH TANGGA TERHADAP KUALITAS AIR SUNGAI NGELOM DI KELURAHAN NGELOM KECAMATAN TAMAN KABUPATEN SIDOARJO JAWA TIMUR

  • Rofian Ramadhan Unesa
  • Bambang Hariyanto unesa

Abstract

Hasil survey pendahuluan menunjukkan 9% dari 224 penduduk sempadan sungai Ngelom membuang limbah rumah tangga di sungai sehingga dapat menyebabkan pencemaran sungai. Sungai juga memiliki kemampuan untuk pemurnian alami pada saat mencapai hilir. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) Status Pencemaran limbah rumah tangga di Sungai Ngelom Kelurahan Ngelom Kecamatan Taman Kabupaten Sidoarjo 2) Self purification yang terjadi di Sungai Ngelom, Kelurahan Ngelom Kecamatan Taman Kabupaten Sidoarjo.

Penelitian ini menggunakan metode survey dengan pendekatan dekriptif kuantitatif. Lokasi penelitian di Sungai Ngelom, Kelurahan Ngelom. Sampel air yang diambil menggunakan teknik purposive sampling sebanyak 5 titik dalam sekali pengambilan dengan volume 2 liter. Sampel air sungai Ngelom dilakukan pengujian laboratorium untuk mengetahui tingkat kualitas air sungai dengan parameter fisika, kimia, dan biologi (pH, BOD, COD, TSS, minyak dan lemak, amoniak, dan total coliform). Analisis data yang digunakan adalah menghitung indeks pencemaran menggunakan metode Indeks Pencemaran dan self purifikasi.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Sungai Ngelom memiliki indeks pencemaran tercemar sedang dengan dengan parameter pencemar COD, TSS, Total Koliform serta Minyak dan Lemak yang melebihi ambang batas. 2) Tidak terjadi self purifikasi di Sungai Ngelom karena pada titik pertama hingga ke lima menunjukkan peningkatan parameter BOD artinya terus ada pencemaran pada hulu hingga hilir.

Kata Kunci: kualitas air, self purification, Sungai Ngelom

Published
2022-10-05
Section
Articles
Abstract Views: 53