PEMANFAATAN SERBUK GERGAJI DALAM BELAJAR SENI PATUNG KELAS IX- A SMP NEGERI 1 PARENGAN KABUPATEN TUBAN

  • Hera Millenia Yusfistikasari Universitas Negeri Surabaya
  • Nur Wakhid Hidayatno Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Seni patung merupakan materi pembelajaran seni budaya yang mengacu pada kurikulum 2013 yang dipelajari peserta didik kelas IX SMP Negeri 1 Parengan kabupaten Tuban. Pada materi ini guru tidak lagi memberikan kegiatan praktik pada materi tersebut karena tidak adanya bahan yang cocok digunakan dalam membuat patung di daerah kecamatan Parengan, sehingga peserta didik hanya mendapat pelajaran teori saja tanpa diterapkan secara langsung. Berdasarkan masalah tersebut, peneliti menggunakan serbuk gergaji limbah industri sebagai media belajar membuat patung menerapkan strategi belajar model Project Based Learning (PjBL). Penelitian ini dilakukan dengan tujuan (1) Mengetahui dan mendiskripsikan proses belajar seni patung bermaterial serbuk gergaji, (2) Mendiskripsikan hasil belajar seni patung (3) mendiskripsikan refleksi dan evaluasi hasil belajar. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah, observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil data yang diperileh yaitu peserta didik belajar membuat patung bermaterial serbuk gergaji dengan baik sesuai prosedur dan arahan peneliti. Sebagian besar bentuk patung yang dibuat peserta didik terdapat eksperimen untuk melengkapi patung mereka. Evaluasi penilaian harian diperoleh 72% peserta didik mendapatkan nilai diatas KKM. Sedangkan penilaian produk diperoleh rata-rata kelas sebesar 81,69. Refleksi, seluruh peserta didik termotivasi belajar membuat patung dengan metode PjBL. Respon guru sangat baik dan terdukung dengan pemanfaatan serbuk gergaji.

Kata Kunci: Belajar seni patung, serbuk gergaji, dan Project Based Learning (PjBL)

Published
2023-01-27
Abstract Views: 38
PDF Downloads: 61