PENGEMBANGAN LKS IPBA BERBASIS INKUIRI TERBIMBING PADA TEMA GLOBAL WARMING UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MERANCANG DAN MELAKUKAN KEGIATAN LABORATORIUM

  • IKA PRATIWI PUTRI

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan kelayakan LKS IPBA berbasis inkuiri terbimbing pada tema global warming untuk meningkatkan keterampilan merancang dan melakukan kegiatan laboratorium. Kelayakan LKS yang dikembangkan ditinjau dari hasil validasi oleh tim validator dan hasil uji coba lapangan awal yang menilai tentang keterlaksanaan pembelajaran, respon siswa dan peningkatan hasil belajar yang meliputi pengetahuan, keterampilan dalam kegiatan laboratorium, dan sikap siswa. Penelitian ini menggunakan model penelitian Borg dan Gall (1989) yang dibatasi sampai tahap kelima. Analisis penelitian dilakukan secara deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan LKS IPBA berbasis inkuiri terbimbing untuk meningkatkan keterampilan merancang dan melakukan kegiatan laboratorium layak digunakan ditinjau dari seluruh aspek. Kelayakan berdasarkan hasil validasi menunjukkan presentase rata-rata 83% dengan rincian komponen isi 83%, komponen bahasa 83%, dan  komponen penyajian 85%. Kelayakan berdasarkan hasil uji coba lapangan menunjukkan bahwa keterlaksanaan RPP mencapai presentase rata-rata 97%. Ketuntasan klasikal siswa yang awalnya berkisar 0%-8,57% dengan kategori sangat rendah, mengalami perubahan signifikan menjadi 71,05%-100% untuk aspek kognitif dan 84,21%-97,37% untuk aspek keterampilan dalam kegiatan laboratorium. Berdasarkan uji-t signifikansi gain, kelas eksperimen dan dua kelas replikasi menunjukkan peningkatan yang sama-sama signifikan. Hasil angket respon menunjukkan bahwa 89,10% siswa memberi respon positif.

 

Kata Kunci: LKS, inkuiri terbimbing, laboratorium, global warming

 

Abstract

This research  aim to describe  the feasibility of IPBA worksheet guided inquiry oriented at theme global warming to improve design and execute skills in laboratory activity. The feasibilityof worksheet is viewed from validation result by validators team and preliminary field testing including learning process activity, improving both of cognitive, students’ skill and attitude, and also students’ responds after followed learning process using IPBA worksheet. This research is refered to the Borg and Gall (1989) model limited until fifith stage. Results are analyzed by descriptive quantitative analyzing. The results showed that the IPBA worksheet guided inquiry oriented at theme global warming to improve  design and execute skills in laboratory activity is decently used in teaching physics in terms of all aspects.  Feasibility based on the results of the validation by experts covering mean percentage 83% with details that content component 83%, linguistics component 83% and persenting component 85%.Feasibility based on the result of preliminary field testing showed learning process activity has mean percentage 97%. Clasical thoroughness before treatment only between 0%-8,57% with very low category. Then it realized significant change after treatment with percentage 71,05%-100% for cognitive aspect and 84,21%-97,37% for skills aspect in laboratory activity. T-test of gain significance of both experiment and replication classes show significant upgrading. Survey responds result showed 89,10% of students give positive responds.

 

Keywords: worksheet, guided inquiry, laboratory, global warming

Published
2015-07-05
Abstract Views: 19
PDF Downloads: 26