SENSUALITAS TUBUH PEREMPUAN DALAM KOREAN GIRL GROUP

  • IKA MUJI ASTUTI
  • PUTRI AISYIYAH RACHMA DEWI

Abstract

Penelitian ini berfokus pada sensualitas tubuh perempuan yang direpresentasikan dalam dua video musik milik girl group asal Korea Selatan yang bernama Girl’s Day dengan judul Something dan Ring My Bell. Tubuh perempuan dijadikan sebagai sebuah objek oleh laki-laki. Sensualitas yang dimiliki oleh tubuh perempuan yang dihadirkan dalam praktik industri, terlebih dalam industri hiburan sebagai daya tarik yang memancing pikiranipikiran atau fantasi seorang laki-laki ke arah seksual yang meng-akibatkan kesenangan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang bersifat deskriptif dengan metode analisis semiotika milik Peirce. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini didapatkan didapatkan melalui dua video musik milik Girl’s Day dengan judul Something dan Ring My Bell, yang dapat diakses melalui channel Youtube GIRL’S DAY. Analisis penelitian ini menggunakan semiotika milik Peirce dengan konsep trikotomi keduanya yaitu ikon, indeks, dan simbol. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa perempuan yang ditampilkan dalam dua video musik tersebut memang dirancang sebagai gambar hidup untuk memberikan kesenangan dan objek erotis bagi audiens yang melihatnya.

Kata Kunci: Video Musik, Sensualitas, Perempuan, Semiotik.

Published
2019-05-28
How to Cite
MUJI ASTUTI, I., & AISYIYAH RACHMA DEWI, P. (2019). SENSUALITAS TUBUH PEREMPUAN DALAM KOREAN GIRL GROUP. The Commercium, 2(1). Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/Commercium/article/view/27851
Abstract Views: 134
PDF Downloads: 118