PERANCANGAN PROTOTIPE DESAIN APLIKASI BERBASIS ANDROID UNTUK KORBAN TINDAKAN ASUSILA DI JAWA TIMUR

  • AKMAD ARIF WICAKSONO SANDI
  • MUHAMAD ROIS ABIDIN

Abstract

Pembahasan tentang seksualitas bagi sebagian besar masyarakat Indonesia adalah hal yang tabu. Tak terkecuali di Jawa Timur yang kultur agamanya masih sangat kuat. Hal ini seolah menutupi besarnya permasalahan yang berkaitan tentang seksualitas di provinsi ini. Salah satunya adalah masalah tindakan asusila yang merujuk pada kekerasan seksual. Pada permasalahan ini korban tindakan asusila cenderung tidak mendapatkan penanganan yang baik karena susahnya akses terhadap bantuan yang mereka butuhkan.Dari permasalahan ini peneliti merancang sebuah prototipe desain aplikasi berbasis android untuk membantu akses korban kepada kebutuhan mereka. Menggunakan metode yang diadaptasi dari metode penelitian dan pengembangan level 4 milik Prof. Dr. Sugiyono. Diawali dengan studi literatur dan pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan angket. Lalu dilanjutkan perancangan desain aplikasi berdasarkan hasil penelitian tersebut. Dimulai dari perancangan aset (nama, logo, ilustrasi dan ikon) lalu alur jalannya aplikasi dan didukung dengan media promosi untuk pengenalan aplikasi.

Hasil dari percangan tersebut kemudian di validasi kepada ahli materi dan ahli media. Rancangan diubah sedemikian rupa sesuai dengan saran dari validator. Rancangan yang telah diubah mengikuti saran validator menjadi hasil akhir perancangan.Hasil akhir perancangan berupa sebuah prototipe aplikasi berbasis android yang mempermudah akses korban melalui 3 fitur utama aplikasi. Fitur-fitur ini yaitu fitur bantuan psikologi, bantuan hukum, dan artikel. Menggunakan ukuran layar 16:9 dengan total 176 desain halaman yang dikerjakan dan dapat diprototipekan dengan software Adobe XD. Ditampilkan dalam user interface dan user experience yang sederhana menggunakan gaya desain Material Design 2.

Kata Kunci: Tindakan Asusila, Kekerasan Seksual, User Interface,User Experience.
Published
2020-01-20
How to Cite
ARIF WICAKSONO SANDI, A., & ROIS ABIDIN, M. (2020). PERANCANGAN PROTOTIPE DESAIN APLIKASI BERBASIS ANDROID UNTUK KORBAN TINDAKAN ASUSILA DI JAWA TIMUR. BARIK - Jurnal S1 Desain Komunikasi Visual, 1(1). Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/JDKV/article/view/31807
Section
Articles
Abstract Views: 180
PDF Downloads: 324