PERANCANGAN KOMIK BISU KOTA SURABAYA

  • Muchamad Irsyadul Masluchi
  • Hendro Aryanto

Abstract

Dibalik koleksi tema cerita komik yang sangat beragam, nyatanya hal itu sangat berbanding jauh dengan koleksi tema cerita komik bisu yang sudah ada. Pasalnya, komik bisu masih memiliki tema cerita yang minim dan hanya berfokus pada tema keragaman emosi manusia. Padahal komik bisu memiliki potensi untuk merambah tema yang lebih luas salah satunya seperti tema eksplorasi sebuah kota metropolitan dan hal tersebut berhasil dibuktikan oleh buku berjudul “Gugug!” yang mampu menghadirkan cerita bertemakan eksplorasi kota didalamnya dengan pendekatan imajinatif. Jika dalam kasus komik bisu “Gugug!” menawarkan tema eksplorasi dengan pendekatan imajinatif, bagaimana jika ada komik bisu yang mengangkat tema serupa namun dengan pendekatan tema eksplorasi yang lebih nyata dengan objek yang benar-benar ada. Dan dalam kasus ini bagaimana jika Surabaya dipilih sebagai latar tempat komik bisu yang diangkat nantinya?. Karena berdasarkan fakta yang ada, Surabaya belum memiliki koleksi pustaka komik bisu yang membahas kota tersebut. Oleh karena itu tujuan perancangan ini ialah menggagas komik bisu yang mengangkat kota Surabaya sebagai latar tempat utamanya. Perancangan ini menggunakan pendekatan metode kualitatif sebagai teknik dalam mengumpulkan data dari lapangan dengan dilanjutkan ketahapan analisis data menggunakan 5W+1H. Pada proses perancangan komik bisu ini mengambil referensi gaya komik Eropa dengan format warna greyscale untuk isinya. Hasil akhir dari perancangan ini ialah komik bisu tentang kota Surabaya dengan penyuguhan bobot cerita yang ringan namun dengan fokus utama eksplorasi tempat dari satu lokasi ke lokasi berikutnya dengan skenario yang lebih realistis. Kata Kunci: Surabaya, Komik Bisu, Tema, Cerita
Published
2020-08-10
How to Cite
Masluchi, M., & Aryanto, H. (2020). PERANCANGAN KOMIK BISU KOTA SURABAYA. BARIK - Jurnal S1 Desain Komunikasi Visual, 1(2), 26-39. Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/JDKV/article/view/35754
Section
Articles
Abstract Views: 160
PDF Downloads: 293