DESTINATION BRANDING: PENDEKATAN SEGMENTATION, TARGETTING, DAN POSITIONING DALAM PERANCANGAN MEDIA WISATA BAHARI TLOCOR SIDOARJO

  • Muchamad Imam Iskandar Universitas Negeri Surabaya
  • Muh. Ariffudin Islam Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Wisata Bahari Tlocor merupakan satu-satunya wisata bahari yang ada di Kabupaten Sidoarjo. Tempat wisata ini memiliki beberapa tujuan yang menarik, seperti wisata perahu mengarungi muara Sungai Porong, tempat pemancingan, tempat kuliner, serta Pusat Konservasi Mangrove yang terletak di Pulau Lusi. Namun, keberadaan Wisata Bahari Tlocor kurang banyak diketahui oleh masyarakat secara luas sehingga kunjungan wisatawan di wisata tersebut relatif sedikit. Oleh karena itu, peneliti merancang destination branding Wisata Bahari Tlocor menggunakan media komunikasi visual yang efektif dan komunikatif melalui analisis segmentation, targetting, dan positioning. Perancangan ini bertujuan menciptakan brand awareness terhadap Wisata Bahari Tlocor dan sebagai pendukung dalam destination branding kategori tempat tujuan wisata untuk menikmati alam, berlibur bersama keluarga, dan kegiatan luar ruangan di area outbond Pulau Lusi. Hasil dari perancangan ini berupa softfile logo dan mockup dari media pendukung dalam kegiatan promosi, seperti pamflet, brosur, billboard, sosial media, dan lain sebagainya. Gagasan ini telah mendapatkan validasi dari ahli dengan persentase rata-rata 80% yang berarti sangat baik untuk relevansi kebutuhan. Dari segi logo, persentasenya yaitu 74% dengan predikat baik. Dari segi tampilan media, persentasenya yakni 74% dengan predikat baik. Pada keefektifan media mendapatkan skor 78% dengan predikat sangat baik. Kata Kunci: Wisata Bahari Tlocor, Destination Branding, Analisis Segmentation, Targetting, dan Positioning, Pariwisata
Published
2021-01-19
How to Cite
Iskandar, M., & Islam, M. (2021). DESTINATION BRANDING: PENDEKATAN SEGMENTATION, TARGETTING, DAN POSITIONING DALAM PERANCANGAN MEDIA WISATA BAHARI TLOCOR SIDOARJO. BARIK - Jurnal S1 Desain Komunikasi Visual, 2(1), 164-180. Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/JDKV/article/view/38012
Section
Articles
Abstract Views: 270
PDF Downloads: 1723