RANCANG BANGUN PROTOTIPE PERALATAN MONITORING PEMAKAIAN TRANSFORMATOR DAYA BERBASIS INTERNET OF THINGS (IOT)-WEB

  • MOCHAMAD LUTFI J
  • SUBUH ISNUR HARYUDO

Abstract

Abstrak

Pada penggunaan Transformaor Daya dalam pendistribusian energi listrik selalu terdapat gangguan yang menyebabkan penurunan kinerja dan kerusakan. Salah satu gangguan tersebut adalah beban lebih atau overload. Pada penelitian ini bertujuan untuk memonitoring transformator dari kerusakan yang disebabkan oleh beban lebih yang berasal dari konsumen. Apabila transformator tersebut dalam kondisi normal atau beban maksimal 60% dari kapasitas transformator maka terdapat indikator lampu yang menyala berwarna hijau. Jika beban diantara 60%-70% maka indikator lampu berwarna kuning menunjukan bahwa harus waspada dengan adanya beban yang bertambah. Dan beban transformator diantara 70%-80% maka lampu merah akan menyala menunjukan bahwa keadaan transformator dalam kondisi berbeban penuh. Maka pada saat itulah transformator akan langsung terhubung dengan transformator terdekat untuk mensuplai tegangan sehingga transformator tidak sampai pada beban puncak dapat dilihat dengan indikator kembalinya lampu berwarna hijau. Penelitian ini menggunakan transformator daya berjumlah 2 berkapasitas 500 VA. Untuk memonitoring transformator tersebut menggunakan sensor arus SCT-013, sensor suhu DHT11 dan sensor tegangan ZMPT101B. Sensor-sensor tersebut dikontrol menggunakan arduino uno dan semua hasil dari sensor-sensor tersebut dapat dilihat atau dimonitoring melalui web. Hasil dari penelitian ini memiliki Akurasi sistem monitoring terhadap arus, tegangan dan suhu memiliki rata-rata kesalahanan hasil pengukuran yang relatif kecil dengan rata-rata error pada arus sebesar 4,96%, rata-rata error pada tegangan sebesar 5,35% dan rata-rata error pada suhu sebesar 1,23%. Dan memiliki rata-rata waktu delay dari terbacanya sensor-sensor kemudian dikirimkan ke web monitoring sebesar 2,9 second.

Kata Kunci: Transformator Daya, Arduino Uno, Internet Of Thing (IOT)
Published
2019-08-12
How to Cite
LUTFI J, M., & ISNUR HARYUDO, S. (2019). RANCANG BANGUN PROTOTIPE PERALATAN MONITORING PEMAKAIAN TRANSFORMATOR DAYA BERBASIS INTERNET OF THINGS (IOT)-WEB. JURNAL TEKNIK ELEKTRO, 9(1). https://doi.org/10.26740/jte.v9n1.p%p
Section
Articles
Abstract Views: 91
PDF Downloads: 158