Perancangan Antena Coplanar Vivaldi Menggunakan Metamaterial dan Corrugated Slot Pada Frekuensi Ultra-Wideband (UWB)

  • Ade Putri Rahmadianti Universitas Negeri Surabaya
  • Nurhayati Nurhayati Universitas Negeri Surabaya
  • Lusia Rakhmawati Universitas Negeri Surabaya
  • Miftahur Rohman Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Teknologi telekomunikasi wireless merupakan bidang yang memegang peranan penting dalam kehidupan manusia. Antena merupakan front end dari sistem teknologi wireless yang merupakan komponen utama dalam pengiriman dan penerimaan data. Penelitian ini membahas perancangan Antena Coplanar Vivaldi dengan menggunakan Metamaterial dan Corrugated Slot yang bekerja pada rentang frekuensi UWB yaitu 3,1 GHz hingga 10,6 GHz. Pada penelitian ini dibandingkan kinerja empat macam antena yaitu antena Coplanar Vivaldi (antena Model-A), antena Coplanar Vivaldi dengan penambahan Corrugated Slot (antena Model-B), antena Coplanar Vivaldi dengan penambahan Metamaterial Superstrate dan Corrugated Slot (antena Model-C) serta antena Coplanar Vivaldi dengan penambahan Metamaterial CSRR dan Corrugated Slot (antena Model-D). Metamaterial adalah struktur elektromagnetik yang memiliki karakteristik permeabilitas dan permitivitas negatif. Dengan adanya penambahan struktur metamaterial pada bagian substrat dan corrugated slot pada kedua sisi antena diperoleh nilai kinerja return loss terendah yaitu antena Model-C sebesar -43 dB pada frekuensi 7,1 GHz dan terjadi peningkatan gain sebesar 1,63 dB dibandingkan antena Model-A pada frekuensi 5 GHz. Penambahan struktur metamaterial pada antena coplanar vivaldi memiliki beberapa kelebihan jika dibandingkan dengan antena lainnya, dikarenakan menghasilkan gain yang lebih tinggi di frekuensi rendah.

Kata kunci: Antena Coplanar Vivaldi, Metamaterial, Corrugated Slot, Ultra-Wideband (UWB).

Published
2022-07-07
How to Cite
Rahmadianti, A., Nurhayati, N., Rakhmawati, L., & Rohman, M. (2022). Perancangan Antena Coplanar Vivaldi Menggunakan Metamaterial dan Corrugated Slot Pada Frekuensi Ultra-Wideband (UWB). JURNAL TEKNIK ELEKTRO, 11(2), 297-305. https://doi.org/10.26740/jte.v11n2.p297-305
Section
Vol 11 No 2 (2022): MEI 2022
Abstract Views: 145
PDF Downloads: 133