PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI FLUIDA STATIS DI SMAN 1 MOJOSARI

  • DWI AYU ISWATI

Abstract

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan  keterlaksanaan pembelajaran discovery learning, respon siswa dan hasil belajar siswa (kompetensi pengetahuan, sikap, dan keterampilan). Metode penelitian yang digunakan adalah true experimental design dengan desain penelitian “pretest-posttest control group design” dengan 1 kelas eksperimen dan 1 kelas pembanding. Penentuan kelas ekperimen dan kelas pembanding berdasarkan teknik sampling purposive. Data dikumpulkan melalui observasi untuk rata-rata persentase keterlaksanaan pembelajaran pada kelas eksperimen sebesar 85% dalam kategori sangat baik.Persentase rata-rata respon siswa pada kelas kelas eksperimen sebesar 82% dengan  kategori sangat baik. Berdasarkan hasil analisis posttest dengan menggunakan uji-t dua pihak sebesar 3,24. Hal ini menunjukkan bahwa rata-rata hasil belajar kelas eksperimen berbeda dengan kelas pembanding.Pada uji-t satu pihak adalah sebesar 2,41. Hal ini menunjukkan bahwa rata-rata hasil belajar kelas eksperimen lebih baik daripada kelas pembanding. Dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran discovery learningmempengaruhi  terhadap hasil belajar siswa pada materi fluida statis. Untuk kompetensi sikap diperoleh nilai modus  rata-rata sebesar 4,00 (Sangat Baik). Untuk kompetensi keterampilan diperoleh nilai rata-rata sebesar 3,63(A-). Dengan demikian dapat diperoleh kesimpulan menggunakan model pembelajaran discovery learning pada kegiatan belajar mengajar mengalami peningkatan terhadap hasil belajar siswa pada setiap kompetensi yang meliputi kompetensi sikap, pengetahuan dan keterampilan.

 

Kata kunci : discovery learning, hasil belajar , fluida statis.

Abstract

This research aims to describe the learning management of discovery learning, student’s response,  andstudent’s learning outcome student’s. Type of this research is a descriptive quantitative with pretest-posttest countrol group design. The subject of this research are 1 experiment class and 2 replication classes. That determintion with purposive sampling techique. Data is taken by observation of dicovery learning that get 85% in very good category. Student responses get 82% in very good category. The result  of posttest analtyzed by t-test to 3,24. This indicates that the average laerning outcomes class experiment bentter than class for comparison. On a test t one side is 2,41 as much as.This indicates that the average learning outcomes class experiment better than class for comparison.We can conclude that kind of classroom learning affect discovery of the results to study for students on any material static fluid.Attitude to competence obtained the value of mode of an average of 4,00is very good. Skill to competence obtained the value of an average of 3,63(A-) .Thus can be obtained conclusion use the model of learning discovery learning in teaching and learning activities increased of the results to study for students on each competence which includes competence attitude , knowledge and skills

 

Keywords : discovery learning, student’s learning outcome, static fluid.

Published
2015-10-01
Abstract Views: 133
PDF Downloads: 88