PEMBELAJARAN RANGKAIAN LISTRIK BERBASIS SOFTWARE PROTEUS SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN DI MAN GRESIK 1

Authors

  • Nur Cholis
  • Andy Noortjahja

DOI:

https://doi.org/10.26740/ipf.v2n3.p%25p

Abstract

Penelitian ini berorientasi pada hasil observasi di MAN Gresik 1 yang diperoleh data persentase ketuntasan belajar fisika sub pokok bahasan rangkaian listrik hanya 51%. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan hasil belajar siswa, keterlaksanaan pembelajaran, dan respon siswa dengan penggunaan software proteus sebagai media pembelajaran. Rancangan penelitian yang digunakan adalah true experiment design dengan 3 kelas eksperimen dan 1 kelas kontrol. Kelas yang digunakan sebagai sampel diuji normalitas dengan uji chi-kuadrat dan uji homogenitas dari nilai pre test, sedangkan uji hipotesis dengan uji-t dua pihak dan uji-t satu pihak dilakukan berdasarkan nilai post test. Dari hasil analisis diperoleh hasil bahwa sampel yang digunakan terdistribusi normal dan homogen. Dari analisis aspek kognitif siswa menggunakan uji-t dua pihak dan uji-t satu pihak diperoleh nilai thitung > ttabel (thitung berturut-turut =3,9761; 3,390; 3,825; ttabel uji-t dua pihak =2,00; ttabel uji-t satu pihak =1,67) sehingga dapat dinyatakan bahwa hasil belajar kognitif siswa di kelas eksperimen lebih baik dibandingkan dengan hasil belajar kognitif siswa di kelas kontrol. Hasil aspek psikomotor dan afektif siswa kelas eksperimen lebih baik dibandingkan dengan kelas kontrol. Keterlaksanaan pembelajaran tergolong baik yaitu 3,147 (skala maksimal 4). Respon siswa terhadap penggunaan Software Proteus sebagai media pembelajaran tergolong baik yaitu 75,125%.
Kata Kunci: Rangkaian listrik,Software Proteus, Media pembelajaran
Abstract
This research oriented on observations at MAN Gresik 1, it has gotten the percentage data of mastery learning physics sub subject electrical circuit only 51%. The purpose of this research to describe the student learning outcomes, feasibility study, and the student response to the use of proteus software as a learning media. The design of the research is a true experiment design with 3 experimental class and one control class. Class is used as a sample tested for normality with chi-square test and test of homogeneity of the value of pre test, whereas the test hypothesis t-test two parties and one party t-test post-test was based on the value. From the analysis of the obtained results that the samples used were normally distributed and homogeneous. From the analysis of cognitive aspects of students using t-test and the two sides of the t-test values obtained tcount > ttable (tcount respectively = 3.9761; 3,390; 3,825; ttabel two-party t-test = 2.00; ttabel one party t-test = 1.67), so it can be stated that the cognitive achievement of students in the experimental class better than the cognitive achievement of students in the control class. Psychomotor and affective aspects of the results of the experimental class students better than the control class. Feasibility study was relatively good is 3,147 (maximum scale 4). Students response to the use of Proteus Software as a learning media quite well is 75,125%.
Keywords: Electrical circuit, proteus software, learning media

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2013-11-01
Abstract views: 180 , PDF Downloads: 98