Pengembangan Media Video Pembelajaran Materi Kerajaan Mataram Islam Pada Mata Pelajaran Sejarah Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Kelas X Di SMAN 1 Gondanglegi

  • Ahmad Fathul Allam Program Studi S1 Teknologi Pendidikan, Fakultas Ilmu Pendidikan Unesa
  • utari Dewi Program Studi S1 Teknologi Pendidikan, Fakultas Ilmu Pendidikan Unesa

Abstract

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan agar menanggapi permasalahan rendahnya prestasi belajar pada siswa kelas X di SMA Negeri 1 Gondanglegi, terutama pada mata Pelajaran Sejarah materi Kerajaan Mataram Islam. Model pengembangan yang digunakan yakni model pengembangan ADDIE (Analyze, Design, Development, Implementation, dan Evaluation) dengan subjek penelitian kelas X-8 dan X-9 sebagai kelas kontrol dan eksperimen. Data dikumpulkan dengan menggunakan Teknik wawancara, angket, dan tes. Jenis data kualitatif dan kuantitatif dianalisis menggunakan skala penilaian Likert. Dapat disimpulkan bahwa video pembelajaran materi Kerajaan Mataram Islam yang telah dikembangkan dapat dianggap layak dengan mendapat penilaian sangat baik. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa penggunaan media video pembelajaran terbukti efektif dalam mendukung proses pembelajaran.
Kata Kunci: Pengembangan, Video Pembelajaran, ADDIE, Kerajaan Mataram Islam

Published
2024-06-04
Abstract Views: 0