PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN LANGSUNG PADA KOMPETENSI DASAR MENGOPERASIKAN PERALATAN PERKANTORAN PADA MESIN KETIK MANUAL UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS X APK 3 DI SMK PAWIYATAN SURABAYA

  • APRILIA BUDI PARAMITA

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana aktivitas guru selama kegiatan belajar mengajar mata pelajaran dengan model pembelajaran langsung pada kompetensi dasar Mengoperasikan Peralatan Perkantoran pada Mesin Ketik Manual, bagaimana aktivitas siswa selama mengikuti mata pelajaran dengan model pembelajaran langsung pada kompetensi dasar Mengoperasikan Peralatan Perkantoran pada Mesin Ketik Manual, bagaimana hasil belajar siswa setelah mengikuti mata pelajaran dengan model pembelajaran langsung pada kompetensi dasar Mengoperasikan Peralatan Perkantoran pada Mesin Ketik Manual. Sasaran dalam penelitian ini adalah kelas X SMK Pawiyatan Surabaya. Jenis penelitian yang penulis gunakan adalah penelitian tindakan yang terdiri dari empat langkah meliputi perencanaan, tindakan, refleksi, dan revisi yang dilaksanakan dalam dua putaran. Data dalam penelitian ini diperoleh dari tes, dokumentar, dan pengamatan. Analisis data yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran langsung efektif untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas X APK 3 SMK Pawiyatan. Dimana untuk penerapan model pembelajaran langsung pada tiap siklus mengalami peningkatan yang sangat baik dimana kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran langsung sangat baik dan siswa sudah sangat baik pula dalam proses pembelajaran.

 

Kata Kunci : Model pembelajaran langsung, hasil belajar

Published
2013-02-04
Section
Articles
Abstract Views: 61
PDF Downloads: 47