MOTIVASI BERMAIN BOLABASKET TIM PUTRA BOLABASKETMAHASISWA UNESA IKOR (IBC) DALAM MENGIKUTI KOMPETISIBOLABASKET VIOLET COMPETITION 2013

  • ACHMAD MAULIIDY O

Abstract

Achmad Mauliidy Oktavianto, Himawan Wismanadi
Pendidikan Kesehatan dan Rekreasi, Fakultas Ilmu Keolahragaan, Universitas Negeri Surabaya
Abstrak
Permainan bolabasket merupakan cabang olahraga yang banyak di gemari oleh remaja khususnya pelajar dan
mahasiswa. Remaja banyak yang memainkan, khususnya mereka yang tinggal di daerah perkotaan dan sekitarnya. Di
sekolah-sekolah, mulai dari Tingkat Menengah Pertama, Tingkat Menengah Atas dan Perguruan Tinggi banyak
memainkannya. Terbukti dengan adanya kompetisi Deteksi Basketball League yang sekarang berubah nama menjadi
Development Basketball League (DBL) di kota Surabaya yang berkompetisi meliputi beberapa tingkat yaitu dari siswasiswi
Sekolah Menengah Pertama (SMP), Siswa-siswi Sekolah Menengah Atas (SMA), serta mahasiswa-mahasiswi
perguruan tinggi dan berbagai club bolabasket yang ada di Indonesia.
Psikologi para pemain pun juga penting dalam suatu kompetisi. Misalnya, motivasi para pemain, jika motivasi
pemain turun akan berdampak pada permainan pemain tersebut serta permainan dalam satu tim.
Dari latar belakang diatas, peneliti berkeinginan untuk mengetahui bagaimana motivasi bermain bolabasket tim
putra bolabasket mahasiswa Universitas Negeri Surabaya jurusan Penkesrek Prodi Ilmu Keolahragaan yang memiliki
nama tim Ikor Basketball Club (IBC) dalam mengikuti kompetisi bolabasket Violet Competition (2013).
Metode yang digunakan yaitu metode deskriptif yang bertujuan untuk menggambarkan keadaan atau status
fenomena bagaimana motivasi bermain bolabasket tim putra bolabasket mahasiswa Universitas Negeri Surabaya
jurusan Penkesrek Prodi Ilmu Keolahragaan dalam mengikuti kompetisi bolabasket Violet Competition (2013).
Populasi adalah para pemain bolabasket tim putra bolabasket mahasiswa Universitas Negeri Surabaya jurusan
Penkesrek Prodi Ilmu Keolahragaan yang berjumlah 15 orang, berdasarkan hasil dari technical meeting panitia
penyelenggara.
Instrument yang digunakan yaitu angket tertutup yang berisi aspek-aspek yang berada dalam motivasi
berolahraga, motivasi berprestasi dan motivasi berpartisipasi yang kemudian dijabarkan menjadi beberapa pernyataan.
Hasil penelitian berdasarkan data yang diperoleh dari 15 orang responden yaitu motivasi berprestasi
mendapatkan hasil 90.66%, motivasi berolahraga mendapatkan hasil 92%, dan motivasi berpartisipasi mendapatkan
hasil 92%. Dari hasil analisis ke 3 (tiga) data tersebut motivasi yang paling utama mahasiswa Universitas Negeri
Surabaya jurusan Penkesrek Prodi Ilmu Keolahragaan untuk bermain bolabasket dalam mengikuti kompetisi bolabasket
violet competition (2013) adalah untuk berpartisipasi dan berolahraga khususnya dalam olahraga bolabasket.
Kata kunci : Motivasi, bermain, bolabasket, kompetisi.

Published
2013-05-17
Abstract Views: 15
PDF Downloads: 18