Analisa Proses Korosi Besi Safetyrailing pada Material Pipa Besi SCH 40

  • Anggurit Aji Bayu Asmara Universitas Negeri Surabaya
  • Arya Mahendra Sakti Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Penelitian ini bertujuan membandingkan pengaruh lama waktu proses laju korosi pada zat pelapis/coating dengan produk pasaran lainnya dalam mencegah korosi pada safety railing besi di PDAM Karangpilang Surabaya. Proses korosi pada pipa baja Sch.40 yang terjadi akibat pemberian air tawas dan klorin kadar tinggi. Dalam penelitian ini digunakan dua metode penelitian, yaitu metode perendaman dan Coating Thickness Gauge, dengan menggunakan pipa besi ASTM A53/A530 Sch.40 sebagai obyek penelitian. Data hasil penelitian ini menunjukkan berat besi yang telah dilapisi cat dan direndam selama 3 dan 6 hari, korosi yang signifikan terjadi akibat media air kimia tersebut. Berat besi yang sudah dilapisi 118,8209 gram turun menjadi 117,0216 gram setelah direndam. Uji Thickness Gauge menggunakan alat Dry Film Thickness menunjukkan ketebalan pelapisan pipa besi ASTM A53/A530 Sch.40 berkurang sebanyak 0,01 mm sampai 0,03 mm. penurunan ketebalan pelapisan terus meningkat secara signifikan.

Published
2023-07-28
How to Cite
Asmara, A., & Sakti, A. (2023). Analisa Proses Korosi Besi Safetyrailing pada Material Pipa Besi SCH 40. Jurnal Rekayasa Mesin, 8(02), 192-197. Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/jurnal-rekayasa-mesin/article/view/56338
Abstract Views: 79