Pengaruh Interfacing Terhadap Hasil Kerudung Bordir

  • Sarifatul Fitriyah Mahasiswa S1 Pendidikan Tata Busana
  • Yuhri Inang Dosen Pembimbing S1 Pendidikan Tata Busana

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui hasil kerudung dengan menggunakan hiasan bordir pada kain spandex nilon yang menggunakan bahan pelapis jenis woven interfacing tipe M70, untuk mengetahui hasil kerudung dengan menggunakan hiasan bordir pada kain spandex nilon yang menggunakan bahan pelapis jenis non-woven interfacing tipe 8055, untuk mengetahui hasil jadi kerudung yang paling baik yang menggunakan woven interfacing tipe M70 dan non-woven interfacing tipe 8055 dengan menggunakan hiasan bordir pada kain spandex nilon, dan  untuk mengetahui pengaruh interfacing terhadap hasil kerudung bordir pada kain spandex nilon. Hasil penelitian menunjukkan hasil bordir kerudung pada kain spandex nilon menggunakan bahan pelapis jenis woven interfacing tipe M70 yaitu baik, hasil bordir kerudung pada kain spandex nilon menggunakan bahan pelapis jenis non-woven interfacing tipe 8055 yaitu kurang baik, hasil bordir terbaik pada kerudung bordir terbaik yaitu menggunakan bahan pelapis jenis woven interfacing, dan hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh jenis interfacing terhadap kerudung bordir pada kain spandex nilon meliputi aspek setik bordir loncat, setik pasir, stik esek, hasil bordir bagian dalam motif, hasil bordir bagian luar motif dan hasil jadi bordir kerudung. Mean tertinggi terletak pada jenis bahan pelapis woven interfacing pada masing-masing aspek.

 

Kata kunci : Bordir, Interfacing, Kerudung, Spandex

Published
2013-05-24
How to Cite
Fitriyah, S., & Inang, Y. (2013). Pengaruh Interfacing Terhadap Hasil Kerudung Bordir. Jurnal Online Tata Busana, 2(2). https://doi.org/10.26740/jotb.v2n2.p%p
Abstract Views: 27
PDF Downloads: 29