PERAN METODE DRILL DALAM PEMBELAJARAN PRODUKTIF DI BIDANG TATA BUSANA

  • Fida Yuniar Rodiastuti Mahasiswa Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Metode drill merupakan cara mengajar dengan memberikan latihan secara intens, berulang, dan berkelanjutan terhadap materi yang dipelajari siswa untuk mencapai suatu keterampilan tertentu. Artikel Literatur Review ini bertujuan untuk membahas peran metode drill dalam pembelajaran produktif di bidang tata busana berdasarkan penelusuran artikel pada google schoolar yang dilakukan di Indonesia mulai dari tahun 2012 hingga 2020. Diperoleh ±110 artikel dengan judul yang terkait, kemudian dilakukan identification, screening, dan eligibility melalui kriteria inklusi dan eksklusi sehingga dipilih sebanyak 8 artikel yang relevan dengan tujuan penelitian. Hasil studi literatur menemukan bahwa metode drill berperan dalam 1) Meningkatkan hasil belajar siswa dalam sub kompetensi mengukur badan pria, sub kompetensi membuat pola rok, sub kompetensi menggambar proporsi tubuh, sub kompetensi pembuatan hiasan busana, dan sub kompetensi pembuatan belahan golbi celana wanita, 2) Meningkatkan aktivitas siswa pada sub kompetensi menggambar busana pria, sub kompetensi pembuatan pola dasar dadan wanita, dan 3) Meningkatkan aktifitas guru dalam sub kompetensi menggambar proporsi tubuh.
Kata Kunci: metode drill, pembelajaran produktif di bidang tata busana

Published
2021-01-19
How to Cite
Rodiastuti, F. (2021). PERAN METODE DRILL DALAM PEMBELAJARAN PRODUKTIF DI BIDANG TATA BUSANA. Jurnal Online Tata Busana, 9(03), 17-26. https://doi.org/10.26740/jotb.v9n03.p17-26
Abstract Views: 470
PDF Downloads: 396