FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PEMILIHAN KEBAYA

  • Theresia Stephanie Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Kebaya merupakan salah satu produk budaya yang dalam perkembangannya dipengaruhi oleh banyak faktor. Kajian ini bertujuan untuk mengetahui faktor- faktor yang mempengaruhi pemilihan kebaya. Kajian literatur diperoleh dengan mencari artikel ilmiah sekitar tahun 2011-2020 menggunakan database Google Scholar, ditemukan 8 artikel yang memenuhi kriteria inklusi. Berdasarkan kajian literature diperoleh hasil bahwa faktor yang mempengaruhi pemilihan kebaya adalah (1) desain kebaya yang selalu berkembang mengikuti trend mode yang berlaku, (2) bahan tekstil dan variasi hiasan yang selaras serta sesuai dengan kesempatan pemakaian, dan (3) daya pakai yang menimbulkan perasaan nyaman dalam penggunaan kebaya. Hasil kajian ini diharapkan mampu memberikan masukan bagi perancang mode serta mahasiswa jurusan tata busana mengenai pemilihan kebaya yang sedang digemari kaum wanita baik tua maupun muda.

Published
2021-01-30
How to Cite
Stephanie, T. (2021). FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PEMILIHAN KEBAYA. Jurnal Online Tata Busana, 10(01), 184-191. https://doi.org/10.26740/jotb.v10n01.p184-191
Abstract Views: 629
PDF Downloads: 774