PENGGUNAAN ASSESSMENT PORTOFOLIO PADA PEMBELAJARAN TATA BUSANA DI SMK

  • eka agustin kusumawati universitas negeri surabaya
  • Lutfiyah Hidayati

Abstract

Assessment portofolio diterapkan pada bidang studi yang mewajibkan hasil proses pembelajaran berupa pengetahuan dan keterampilan. Penilaian ini dilaksanakan dengan acuan dari berberapa kumpulan tugas siswa yang tersusun dan tertata berurutan saat proses kegiatan belajar mengajar berlangsung. Studi literature ini membahas tentang penerapan assessment portofolio pada pembelajaran tata busana di SMK. Dengan assessment portofolio, tingkat perkembangan belajar peserta didik lebih dapat diukur dan dipahami serta dapat diketahui segala aktivitas peserta didik tentang pemahaman dan pengetahuannya selama proses pembelajaran. Tujuan studi literatur ini, adalah : (1) Mengetahui langkah-langkah penyusunan assessment portofolio pada  pembelajaran tata busana di  SMK. (2) Mengetahui perkembangan hasil belajar peserta didik dengan penerapan assessment portofolio (3) Mengetahui kelebihan dan kekurangan penerapan assessment portofolio. Hasil penelitian ini, yaitu : (1) Langkah – langkah penyusunan assessment portofolio pada pembelajaran tata busana meliputi tahap perencanaan assessment portofolio meliputi tujuan pembelajaran, materi pembelajaran, jenis penilaian dan banyaknya tugas yang dibuat oleh siswa. Kemudian tahap pengembangan instrument penilaian, dan terakhir tahap pelaksanaan mencakup pengukuran pengetahuan, penilaian keterampilan melalui penilaian keterampilan teknis dari produk tugas, proses kerja dan kerapihan dalam bentuk dokumen kumpulan tugas siswa. (2) Penggunaan portofolio dalam pembelajaran tata busana, dapat mengembangkan dan membekali pengetahuan dan keterampilan bidang keahlian tata busana  yang wajib dimiliki setiap siswa. (3) Kelebihan dari penerapan assessment portofolio dapat memotivasi tingkat belajar peserta didik secara aktif, kreatif, memunculkan motivasi, juga meningkatkan kemampuan keterampilan setiap siswa, sedangkan kekurangan penggunaan assessment portofolio adalah membutuhkan waktu lebih lama dibandingkan dengan penilaian lain yang sering diterapkan.

 

Kata Kunci: Assessment Portofolio, Pembelajaran, SMK, Tata Busana.

Published
2021-11-27
How to Cite
kusumawati, eka, & Hidayati, L. (2021). PENGGUNAAN ASSESSMENT PORTOFOLIO PADA PEMBELAJARAN TATA BUSANA DI SMK. Jurnal Online Tata Busana, 10(3), 154-165. https://doi.org/10.26740/jotb.v10n3.p154-165
Abstract Views: 120