PEMBERDAYAAN INDUSTRI TAS DAN KOPER (INTAKO) TANGGULANGIN PASCABENCANA LUMPUR LAPINDO OLEH DISKOPERINDAG KABUPATEN SIDOARJO

  • DUWI WAHYUNINGSIH

Abstract

Abstrak


Usaha kecil Menengah (UKM) merupakan salah satu potensi usaha yang dapat meningkatkan
kesejahteraan ditiap daerah. Salah satu unggulan IKM yang menarik untuk disoroti yakni Sentra
Industri tas dan koper yang berada di kawasan dekat semburan lumpur lapindo terletak di Desa
Kedensari Kecamatan Tanggulangin yang hanya berjarak sekitar lima kilo meter dari pusat
semburan lumpur lapindo dan sempat mengalami mati surinya. Sebelum munculnya bencana
lumpur lapindo, kawasan ini sempat mengalami masa puncak kejayaannya dan eksistensi produk
ini tidak diragukan lagi. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan Pemberdayaan
Industri Tas Dan Koper Tanggulangin Pasca Bencana Lumpur Lapindo Oleh Diskoperindag
Kabupaten Sidoarjo. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif
dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah
observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun fokus penelitian ini adalah pemberdayaan yang
dilakukan oleh Diskoperindag Kabupaten Sidoarjo dalam mengatasi permasalahan Industri tas dan
koper di Kecamatan Tanggulangin yang dilihat dari lima fase pendekatan pemberdayaan yakni
pemungkinan, penguatan, perlindungan, penyokongan, dan pemeliharaan. Hasil penelitian
menunjukkan bahwa pemberdayaan yang dilakukan oleh Diskoperindag Kabupaten Sidoarjo
dalam mengatasi permasalahan Industri tas dan koper di Kecamatan Tanggulangin dapat
dikatakan sudah baik namun belum optimal yang dilihat dari aspek pemungkinan yakni merubah
mindset masyarakat di luar daerah terhadap kesalahan persepsi masyarakat pasca bencana lumpur
lapindo melalui kegiatan pameran diluar daerah, aspek penguatan yakni dilakukan dengan
pemberian pengetahuan berupa workshop, aspek perlindungan berupa HAKI (Hak Kekayaan
Intelektual) yakni perlindungan merk pada produk tas, aspek penyokongan yakni melalui pesta
rakyat yang membantu pengrajin agar masyarakat tahu bahwa UKM sidoarjo masih ada salah
satunya yakni IKM tas dan koper Tanggulangin, aspek pemeliharaan yakni Diskoperindag
berkeinginan agar masyarakat Sidoarjo lebih mencintai produk Tanggulangin.
Kata kunci : Industri Kecil Menengah, Pemberdayaan

Published
2016-05-17
Section
Articles
Abstract Views: 37
PDF Downloads: 409