Evaluasi Peningkatan Produksi, Produktivitas Dan Mutu Produk Hortikultura Di Desa Maliran Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar

  • DZUHANADA SYAIFUL WINATA

Abstract

Abstrak


Pembangunan nasional yang bertujuan untuk mensejahterakan masyarakat secara keseluruhan harus disertai dengan pembangunan yang merata dalam segala bidang serta menyeluruh kepada semua golongan masyarakat termasuk bidang pertanian. Salah satu bentuk pembangunan nasional dalam mensejahterakan masyarakat khususnya petani perkebunan yaitu program peningkatan produksi, produktivitas dan mutu produk hortikultura oleh Kementrian Pertanian melalui Direktorat Jendral Hortikultura dengan menerbitkan Petunjuk Teknis Pelaksanaan Program peningkatan Produksi, Produktivitas dan Mutu Produk Hortikultura salah satu daerah yang dijadikan sebagai tempat dilaksanakanya program tersebut adalah Desa Maliran Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar. Kegiatan dari program ini termasuk pemberian bantuan bibit tanaman nanas dan pemberian penyuluhan mengenai cara tanam dan penolaan tanaman nanas berdasarkan system usaha agribisnis yang benar. Sehingga dapat membantu meningkatkan hasil dari produksi dan pendapatan bagi petani nanas di Desa Maliran. Program ini bertujuan untuk meningkatkan produksi, produktifitas, dan mutu produk hortikultura serta meningkatkan ketahanan pangan dan terciptanya pelestarian kawasan hortikultura di Desa Maliran. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskritif dengan metode kualitatif. Lokasi penelitian berada di Kantor Dinas Pertania Kabupaten Blita dan  Desa Maliran. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yakni meliputi, pengumpulan data, pengeolahan data, penyajian data, pemaparan atau penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa adanya peningkatan program produksi, produktifitas dan mutu produk hortikultura di Desa Maliran Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar telah memberikan peningkatan hasil produksi petani nanas di Desa Maliran sehingga masyarakat meberi respon yang positif dengan diselenggarakannya program produksi, produktifitas dan mutu produk hortikultura yaitu dari peran masyarakat umum sebagai pengawas penerapan program ini di lapangan. Namun dalam kegiatanya masih terdapat beberapa permasalahan seperti pada sektor pemberian bantuan kepada petani nanas yang hanya berupa bantuan bibit nanas tanpa adanya bantuan pada proses perawatan tanaman nanas yang baik dan benar, hal ini menjadikan masyarakat Desa Maliran kurang berminat menjadikan tanaman nanas sebagai komoditas yang diunggulkan bagi petani Desa Maliran Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar. Dalam pelaksanaan program tersebut dapat diberikan rekomendasi mengenai bantuan pada proses perawatan tanaman nanas seperti pemberian pupuk, pembasmi hama tanaman nanas dan pemebrian penyuluhan seharusnya lebih intensif.  
Kata kunci : evaluasi, produksi, produktifitas, hortikultura.

Published
2016-08-29
Section
Articles
Abstract Views: 172
PDF Downloads: 635