MANAJEMEN STRATEGI DINAS KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA KABUPATEN BOJONEGORO DALM MENGEMBANGKAN POTENSI OBJEK WISATA EDUKASI LITTLE TEKSAS WONOCOLO

  • Susmita Prastiwi

Abstract

Abstrak

Wisata LittleTeksasa Wonocolo merupakan salah satu objek wisata baru yang terdapat di Kabupaten Bojonegoro yang terletak di Desa Wonocolo Kecamatan Kedewan Kabupaten Bojonegoro. Wisata ini adalah tempat penambangan minyak mentah berupa sumur-sumur tua yang kurang lebih  jumlahnya 720 sumur tua dan terdapat dikawasan perbukitan, sehingga dapat menyuguhkan pemandangan yang indah dari atas ketinggian. Kurang terealisasinya pengembangan objek wisata ini dikarenakan masih kurangnya dukungan dari pemerintah daerah dan masyarakat sekitar lokasi wisata, sehingga hal tersebut menjadi penghambat bagi Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bojonegoro. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui manajemen strategi Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bojonegoro dalam mengembangkan potensi wisata edukasi Teksas Wonocolo. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Penelitian ini menggunakan teori manajemen strategis menurut J. David Hunger and Thomas Wheelen dengan fokus penelitian diantaranya pengamatan lingkungan, perumusan strategi, implementasi strategi, serta evaluasi dan pengendalian. Diantaranya dengan melihat peluang, hambatan, kekuatan serta faktor kelemahan dari wisata Teksas Wonocolo. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, obsrvasi dan studi dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis data menurut Miles dan Huberman yang terdiri atas Pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa manajemen strategi yang telah dilakukan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bojonegoro dalam mengembangkan potensi wisata belum berjalan dengan baik sesuai dengan konsep manajemen strategi menurut J. David Hunger and Thomas Wheelen. Hal tersebut disebabkan oleh masih kurangnya dukungan dari pemerintah daerah dan masyarakat sekitar lokasi wisata untuk mengembangkan potensi wisata Teksas Wonocolo, untuk itu Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bojonegoro perlu melakukan bimbingan kepada masyarakat sekitar lokasi wisata mengenai kegiatan wisata agar mampu mengembangkan potensi wisata dengan lebih baik lagi.

Kata Kunci: Manajemen Strategi, Pariwisata, Teksas Wonocolo

Published
2017-01-11
Section
Articles
Abstract Views: 351
PDF Downloads: 520