EFEKTIVITAS PROGRAM PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DALAM KELOMPOK USAHA BERSAMA (Studi Kasus Pada Pemberian Bantuan Mesin Jahit Kelompok Usaha Bersama Bunga Sejahtera Desa Ngampungan Kecamatan Bareng Kabupaten Jombang)

  • Kurnia Vinda

Abstract

Abstrak


Salah satu upaya yang dilakukan oleh pemerintah untuk mengurangi angka kemiskinan yaitu dengan pemberdayaan masyarakat melalui Kelompok Usaha Bersama. Kelompok Usaha Bersama ini diberikan bantuan stimulant untuk melakukan kegiatan usaha ekonomi.  Kelompok Usaha Bersama Bunga Sejahtera Desa Ngampungan Kecamatan Bareng Kabupaten Jombang merupakan salah satu Kelompok Usaha Bersama yang telah diberikan bantuan oleh Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Jombang berupa mesin jahit. Bantuan ini digunakan untuk menghasilkan produk berupa tas yang terbuat dari bahan kain. Dalam pelaksanaanya terdapat permasalahan yang terjadi yaitu kurangnya modal untuk membeli bahan baku dan pemasaran sehingga kelompok tersebut bergantung pada pengepul.  Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan dan menganalisis efektivitas program pemberdayaan masyarakat dalam Kelompok Usaha Bersama di Desa Ngampungan Kecamatan Bareng Kabupaten Jombang. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Informan yang dipilih dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling. Adapun informan  penelitian ini terdiri dari Kepala Bidang Pengembangan Kelembagaan Usaha Kesejahteraan Sosial Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Jombang, Kepala Desa Ngampungan,  Pendamping, Ketua dan 5 anggota Kelompok Usaha Bersama Bunga Sejahtera. Teknik pengumpulan data yang digunakan wawancara, observasi serta dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa untuk keefektifan dari program pemberdayaan masyarakat dalam Kelompok Usaha Bersama di Desa Ngampungan Kecamatan Bareng Kabupaten Jombang belum dapat dikatakan baik. Hal ini dilihat dari empat indikator efektivitas program bahwa hanya dua indikator yang bisa dikatakan baik yaitu pada indikator ketepatan sasaran dan sosialisasi program. Kondisi yang terjadi pada Kelompok Usaha Bersama Bunga Sejahtera sampai saat ini dalam pemanfaatan bantuan mesin jahit yang diberikan oleh pemerintah masih bergantung pada pengepul. Hal ini menyebabkan program ini dalam pelaksanaannya belum dapat memberdayakan masyarakat karena masyarakat belum dapat mandiri sepenuhnya. Saran yang diberikan penulis yaitu dilakukannya sosialisasi untuk awal pelaksanaan program, lebih diadakan pertemuan antara penyelenggara dan pelaksana program, dibuatkan laporan hasil dari pemantauan secara tertulis oleh pendamping dan memaksimalkan peran pendamping.

Kata Kunci : Efektivitas, Pemberdayaan, Masyarakat

Published
2017-01-25
Section
Articles
Abstract Views: 296
PDF Downloads: 484