PARTNERSHIP PEMERINTAH DAN ORGANISASI MASYARAKAT DALAM PEMBERDAYAAN ANAK JALANAN DI KECAMATAN KREMBANGAN KOTA SURABAYA (STUDI KASUS PADA RUMAH PINTAR MATAHARI)

  • RAMADHAN N RIZAL

Abstract

Abstrak  

Jumlah anak jalanan terus meningkat, Saat ini tercatat di Kementerian Sosial mencapai sekitar 4,1 jutapadatahun 2016. Pemerintah berpartnership dengan organisasi masyarakat dalam pemberdayaan anak jalanan yang berada di Kecamatan Krembangan Kota Surabaya. Faktor keberhasilan partnership menurut America’s National Council on Public private Partnerhip yaitu Networking, Coordination, Cooperation, Willingness, Trust, Capability, A Conductive Environment. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Partnership pemerintah dan organisasi masyarakat dalam pemberdayaan anak jalanan pada Rumah Pintar Matahari. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Informan yang dipilih dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling. Informan penelitian ini terdiri dari Dinas Sosial Kota Surabaya, Pengurus Rumah Pintar Matahari, warga sekitar Rumah Pintar Matahari, serta orang tua anak jalanan. Teknik pengumpulan data yang digunakan wawancara, observasi, serta dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan mengumpulkan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Partnership pemerintah dan organisasi masyarakat dikatakan baik. Dari tujuh indikator faktor keberhasilan Partnership hanya terdapat dua kendala pada indikator Cooperation dan Coordination. Saran yang dapat diberikan penulis dalam penelitian ini yaitu pada aspek Cooperation lebih baik lagi dalam melakukan kerjasama. Sedangkan pada aspek coordination lebih baik untuk Rumah Pintar Matahari membuat tempat singgahnya sendiri dan tidak mengontrak lagi.

Kata kunci: Partnership, pemberdayaan, anak jalanan

Published
2018-01-05
Section
Articles
Abstract Views: 97
PDF Downloads: 223